CARITAU LONDON - Bek Liverpool Virgil van Dijk terancam absen lebih lama usai didakwa oleh Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) karena 'tindakan yang tidak pantas' saat dikeluarkan lapangan di pertandingan timnya melawan Newcastle, akhir pekan lalu.
Kapten Liverpool mendapat kartu merah langsung pada menit ke-29 di St James' Park pada hari Minggu karena melanggar penyerang Newcastle Alexander Isak.
Baca Juga: Ditahan MU 2-2, Liverpool Gagal Geser Arsenal dari Puncak Klasemen Liga Premier Inggris
Sang bek tampak berdebat dengan wasit John Brooks saat insiden itu ditinjau VAR. FA mengatakan Van Dijk diduga menggunakan 'kata-kata kasar dan/atau menghina'.
“Virgil van Dijk telah didakwa melanggar aturan FA E3.1 setelah pertandingan Liga Premier Liverpool melawan Newcastle United pada Minggu, 27 Agustus.
"Diduga bek tersebut bertindak tidak pantas dan/atau menggunakan kata-kata kasar dan/atau menghina wasit setelah dikeluarkan dari lapangan pada menit ke-29," kata FA dalam sebuah pernyataan, dikutip BBC Sport.
Van Dijk yang juga terlihat berdebat dengan ofisial keempat sebelum berjalan ke terowongan, memiliki waktu hingga Jumat untuk menanggapi tuduhan tersebut.
Saat ini, Bek Internasional Belanda itu akan menjalani larangan satu pertandingan karena kartu merah awal dan melewatkan pertandingan Liverpool berikutnya melawan Aston Villa pada hari Minggu.
Tuduhan itu muncul setelah ketua wasit Howard Webb mengatakan dia “bertekad” bahwa para wasit tidak akan “menutup mata” terhadap perilaku buruk para pemain dan pelatih musim ini.
Insiden itu terjadi tiga menit setelah Liverpool tertinggal lewat gol pembuka Anthony Gordon dan tim tamu berada dalam tekanan pada pertandingan tersebut.
Darwin Nunez masuk dari bangku cadangan untuk mencetak dua gol di akhir pertandingan dan memberi Liverpool kemenangan 2-1 untuk mempertahankan awal tak terkalahkan mereka musim ini. (RMA)
Baca Juga: Klopp Berang Liverpool Tak Dapat Penalti Usai Macca Dilanggar Doku di Menit Akhir
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...