CARITAU JAKARTA - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla Aspas menargetkan poin penuh saat timnya bertandang ke markas Persija Jakarta, Jumat (31/3/2023). Duel 'El Clasico Indonesia' itu bakal tersaji di Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi.
"Persija adalah tim besar dan besok akan menjadi pertandingan yang penting. Bagi saya, ini juga jadi motivasi para pemain dan pelatih untuk menunjukkan sesuatu kepada suporter," kata Milla pada konferensi pers menjelang laga.
Baca Juga: Jadwal Mepet, Sejumlah Pemain Persebaya Putuskan Tidak Mudik Lebaran 2024
Saat ini, Persib berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan nilai 59, hasil dari 18 menang, 5 imbang dan 7 kalah. Pangeran Biru unggul lima poin atas Persija yang berada satu strip di bawahnya.
Milla mengatakan, timnya telah dipersiapkan dengan baik untuk menatap laga akbar tersebut.
"Kami punya persiapan tujuh hari. Semua pemain juga sudah bekerja dengan baik selama latihan menghadapi tim yang memiliki pemain-pemain berkualitas ini," papar Pelatih asal Spanyol itu.
Tidak hanya sebatas kemenangan, Milla mengharapkan penampilan terbaik anak asuhnya. Karena menurutnya, hal itu akan menjadi nilai tambah dan suguhan menghibur bagi Bobotoh di rumah.
Pada laga tunda kontra Persija Jakarta, Bobotoh tidak diperkenankan untuk datang ke stadion untuk memberikan dukungannya kepada para penggawa Pangeran Biru.
"Yang lebih penting bagi Bobotoh bukan hanya raihan tiga poin, tapi juga bagaimana pertandingan berlangsung dan kami bermain bisa menghibur mereka," ungkapnya. (RMA)
Baca Juga: Persib Bandung Siap Curi Poin di Markas Dewa United
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...