CARITAU JAKARTA - Windah Basudara, YouTuber gaming kelahiran asal Manado ini berhasil mengumpulkan donasi Rp338 juta untuk pendidikan seorang anak yang viral, Rahmat ‘Okky Boy’. Donasi tersebut dikumpulkan lewat live stream YouTube selama 3 jam.
Baca Juga: Anji Umumkan Berhenti Nyanyikan Lagu-Lagu DRIVE, Ini Alasannya
Julukan ‘Okky Boy’ diberikan warganet karena Rahmat kerap mengenakan kaos bertuliskan ‘Okky’. Sementara itu, terkait donasi pendidikan kali ini, Brando mengatakan akan diinfokan perkembangannya melalui akun @beasiswa10000.
"Please kindly follow @beasiswa10000 untuk mengikuti perkembangan pengalokasian dana yang dikumpulkan untuk Amat dan anak-anak yang membutuhkan lainnya," tulis Windah Basudara.
Sebagai informasi, Windah Basudara adalah YouTuber bernama asli Brando Franco Windah. Ia lahir di Manado, Sulawesi Utara dan besar di Jakarta. Menurut berbagai sumber, Windah Basudara sempat bekerja sebagai pelayan di sebuah restoran sebelum dirinya memutuskan untuk menjadi YouTuber gaming.
Dalam kontennya, Windah selalu membawakan berbagai macam permainan dengan pembawaan yang penuh gelak tawa serta bahasa yang lucu. Alhasil, berbagai konten yang dibuatnya itu pun sukses menghibur para penggemarnya.
Tak hanya itu, Windah juga dikenal sebagai salah satu YouTuber yang sering mengadakan charity atau penggalangan dana, yang terbaru yakni membantu siswa berkebutuhan khusus untuk sekolah.
Ia memiliki komitmen sendiri agar para penontonnya tak usah membuka donasi dan jika ingin donasi, lakukanlah kepada yang membutuhkan. Hal itulah yang sering diungkapkan oleh Windah dalam setiap deskripsi video atau saat dirinya mengadakan siaran langsung. (IRN)
Baca Juga: Video Hot Selebgram Evos Not Not Viral Beredar di Twitter
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...