CARITAU LONDON - Kate Middleton bermain tenis menghadapi pemilik 20 gelar Grand Slam, Roger Federer, di lapangan Wimbledon 2023.
Kate Midleton dan Roger Federer hadir dalam sebuah program video untuk Wimbledon's Ball Boys and Girls. Program tersebut bertujuan untuk para remaja yang memainkan peran penting dalam mengambil bola selama pertandingan.
Dalam video tersebut Kate dan Federer bermain tenis dalam beberapa set. Kedanya menunjukkan keahlian dan kegemarannya pada olahraga tersebut.
Usai pertandingan, keduanya berkesempatan mengamati para ball boy dan ball girl yang sedang dalam latihan melakukan pergantian bola, memastikan rencana peran mereka berlangsung dengan mulus.
Di kesempatan yang sama, Kate diperkenalkan dengan Mollie, seorang ball girl yang mendemonstrasikan posisi sideline yang benar. Mollie juga memperlihatkan teknik melempar bola tenis kembali ke pemain dengan lengan lurus.
Kate dan Federer kemudian bertemu dengan para pelatih dan bergabung dengan para remaja dalam pelatihan di fasilitas Wimbledon.
"Untuk melihat pelatihan dan dedikasi dan jumlah waktu yang dihabiskan untuk pelatihan dan memastikan ini berjalan dengan baik pada hari untuk juara yang bermain di Wimbledon. Ya, sungguh luar biasa melihatnya di belakang layar, " kata Kate.
Diketahui, setiap tahunnya Program Ball Boys and Girls di Wimbledon merekrut sekitar 250 remaja berbakat, dengan usia rata-rata 15 tahun. Dilansir dari laman Wimbledon.com, pelatihan mereka dimulai pada Februari lalu di Lapangan Olahraga Raynes Park Community.
Para remaja mempersiapkan diri untuk peran bergengsi di Wimbledon 2023 yang akan berlangsung pada 26 Juni-16 Juli 2023. Roger Federer sendiri tidak akan tampil di turnamen tersebut karena telah memutuskan pensiun. (IRN)
Baca Juga: Pangeran Harry dan Meghan Mengaku Tak Tau Soal Kanker Kate Middleton
Baca Juga: Novak Djokovic Tutup Tahun 2023 dengan Gelar ATP Finals Ketujuhnya
kate middleton roger federer wimbledon 2023 wimbledon ball boys ball girls raynes park community
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...