CARITAU SEOUL - Grup musik perempuan asal Korea Selata, ITZY mengumumkan bahwa mereka akan comeback dengan meluncurkan single berbahasa Inggris yang bertajuk 'Boys Like You'.
"Itzy pra rilis single berbahasa Inggris 'Boys Like You' 21 Oktober 2022 pukul 1 siang waktu setempat," tulis akun Twitter @ITZYofficial, Senin (17/10/2022).
Baca Juga: Suga BTS Masukkan Indonesia dalam Jadwal Tur Solo Perdananya
Selain merilis single berbahasa Inggris, bukti lain comeback-nya grup yang digawangi oleh Hwang Ye-ji, Choi Ji-su, Shin Ryu-jin, Lee Chae-ryeong, dan Shin Yu-na ini ialah dengan menggelar tur dunia bertajuk ‘ITZY the 1st World Tour CHECKMATE’.
Tur dunia pertama ITZY dimulai Seoul, Korea Selatan pada 6 dan 7 Agustus lalu, kemudian berlanjut di beberapa kawasan lainnya, seperti Los Angeles, Phoenix, Dallas, Houston, Atlanta, Chicago, Boston, dan New York mulai 26 Oktober.
Tak hanya itu, ITZY juga akan menggelar konser di Indonesia pada 4 Februari 2023 mendatang. Indonesia merupakan negara ketiga yang dikunjungi ITZY tahun depan, setelah Filipina (Manila) dan Singapura. Setelah itu, mereka akan konser di Thailand (Bangkok).
Dalam unggahan tersebut, JYP Entertainment juga mengatakan masih ada jadwal lanjutan yang bakal dirilis.
Sekadar informasi, ITZY memulai debut pada 12 Februari 2019 dengan merilis singel berjudul It'z Different.
Debut album mini ITZY, berjudul 'It'z Icy' dirilis pada 29 Juli 2019 berbarengan video musik dan single utama berjudul 'Icy'.
Pada 22 September 2019, mereka mengumumkan tur showcase pertamanya bertajuk 'Itzy Premiere Showcase Tour Itzy? Itzy!'. Tur showcase dimulai di Jakarta pada 2 November 2019 dan kemudian tur berlanjut ke berbagai kota di Asia sepanjang akhir 2019 sebelum menuju ke Amerika Serikat untuk lima pertunjukan pada Januari 2020. (RIO)
Baca Juga: Bikin Patah Hati Fans, Song Joong Ki Kencani Wanita Inggris
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...