CARITAU JAKARTA - Kepala Pakar Perencanan- Kementerian Perencanaan Pembangunan/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Oswar Muadzin Mungkasa, menyarankan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk meniru tiga kota besar di dunia untuk mengimplementasikan Kota Global.
Ketiga kota besar itu adalah London, New York, dan Tokyo. Menurutnya, pendekatan implementasi Kota Global pada ketiga kota itu sangat cocok dengan Jakarta.
Baca Juga: Penanganan Tanggul Kali Hek Kramat Jati
"Jadi, dengan ketiga kota ini dijadikan sebagai contoh, kami menyarankan agar Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dapat melihat dengan seksama apa yang telah dilakukan oleh ketiga kota ini di dunia," kata Oswar dalam Jakarta Investment Forum belum lama ini
Menurutnya, Jakarta akan menjadi lebih mudah mencapai targetnya untuk menjadi setidaknya sepuluh besar Kota Global di dunia. Dia juga berpesan agar Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk tetap menjalankan prinsip kolaborasi untuk mewujudkan kita global.
"Saya ingin menambahkan prinsip yang perlu kita tambahkan dalam pendekatan di Jakarta, yaitu kolaborasi adalah suatu keharusan. Jika pemerintah melakukannya sendiri, saya percaya bahwa kita akan gagal mencapai status Kota Global di masa depan," ujarnya.
Hingga saat ini, kata Oswar, Jakarta sudah berada pada jalur yang benar dalam menuju sebagai kita global. Peringkat Kota Global Jakarta sekarang berada di peringkat 45. Namun, pihaknya optimis Jakarta akan setidaknya menjadi salah satu dari sepuluh besar Kota Global dalam 20 tahun mendatang.
"Jadi ini adalah peluang investasi terbaik bagi kita semua untuk berinvestasi di Jakarta.Saat ini, Jakarta memiliki infrastruktur yang sangat maju, seperti infrastruktur fisik dan ekonomi. Menurut saya, investasi hijau di Jakarta adalah sesuatu yang baru bagi Jakarta dan ini merupakan kesempatan yang nyata bagi kita semua untuk berinvestasi dalam hal ini," jelasnya. (DID)
Baca Juga: Komunitas Rainbow Moto Builder Luncurkan NFT Motor Vespa Prabowo-Gibran
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...