CARITAU JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan hasil test kesehatan tiga pasangan Bakal Calon Presiden (Bacapres) dan Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) di Pilpres 2024 yang sebelumnya diselenggarakan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto.
Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari mengungkapkan, pihaknya telah menerima hasil test kesehatan dari tiga Bacapres dan Bacawapres yang telah diserahkan oleh RSPAD Gatot Subroto. Adapun berdasarkan hasil pemeriksaan, ketiga pasang calon (Paslon) dinyatakan layak menjadi Capres dan Cawapres di kontestasi Pemilu 2024.
Baca Juga: Mau Terima Kekalahan di Pilpres, Ini Sosok 'Gentleman' Menurut Jimly Asshiddiqie
Dirinya menjelaskan, pada hari pertama pemeriksaan kesehatan jatuh pada duet pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang telah diselenggarakan pada Sabtu (21/10/2023).
Hasyim menerangkan, berdasarkan hasil dari pemeriksaan tim RSPAD Gatot Subroto, duet AMIN dinyatakan telah layak menjalankan tugas menjadi Capres dan Cawapres serta bebas dari Narkoba.
"Untuk Mas Anies dan Mas Muhaimin. Hasilnya disimpulkan mampu menjalankan tugas sebagai Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden, dan bebas dari penyalahgunaan narkoba," ungkap Hasyim dalam agenda konferensi pers di gedung KPU RI, Jumat (27/10/2023).
Ia menuturkan, untuk hasil pemeriksaan kesehatan hari kedua, telah dilakukan oleh duet pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang di selenggarakan pada Minggu (22/10/2023).
Adapun hasil test pemeriksaan kesehatan Paslon tersebut, tim dokter RSPAD menyimpulkan duet Ganjar-Mahfud MD dinyatakan layak menjalani tugas menjadi Capres dan Cawapres dan bebas dari Narkoba.
"Pak Ganjar dan Pak Mahfud di giliran kedua, hasilnya disimpulkan bahwa bapaslon ini dinyatakan mampu menjalankan tugas sebagai presiden dan wakil presiden, dan bebas dari penyalahgunaan narkoba," terang Hasyim.
Selanjutnya, untuk test pemeriksaan bapaslon yang terakhir telah diselenggarakan pada Kamis, (26/10/2023) yakni bapaslon yang diusung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Adapun berdasarkan pemeriksaan tim dokter RSPAD, Paslon itu dinyatakan juga mendapat hasil pemeriksaan kesehatan yang positif yakni layak menjadi Capres dan Cawapres dan juga bebas dari narkoba.
Hasyim menambakan, bahwa seluruh bentuk pemeriksaan yang dilakukan Tim Dokter RSPAD Gatot Subroto, dipastikan telah terlampir dalam dokumen hasil pemeriksaan yang telah diterima KPU RI.
"Bapaslon pada kesempataan ketiga yang hadir dan didaftarkan ke KPU, Pak Prabowo dan Mas Gibran, maka konseskuensinya giliran ketiga tes kesehatan beliau berdua itu. Dan hasilnya dinyatakan mampu, dan dinyatakan bebas dari penyalahgunaan narkoba," tandas Hasyim. (GIB/DID)
Baca Juga: UMY Kawal Demokrasi Indonesia
kpu ri hasil tes kesehatan capres cawapres pilpres 2024 pemilu 2024
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...
GKJ Pererat Hubungan dengan Warga Melalui Jumat Be...
Demi Kepentingan Kaum Betawi, RK dan Eki Pitung Se...