CARITAU JAKARTA - Kembali hadir di tahun 2023, Bright Gas Cooking Competition (BGCC) mencari potensi 'Chef Rumahan' dengan hidangan rumahan yang menjadi andalan melalui kompetisi memasak bersama Bright Gas telah sukses diselenggarakan di 4 (empat) kota besar di Indonesia yakni Surabaya, Makassar, Medan dan Jakarta selama periode 10 Juli - 02 September 2023.
Mengusung tema Masakan Rumahan Andalan Keluarga, lebih dari 750 peserta berasal dari seluruh penjuru Indonesia telah mendaftar sejak pendaftaran dibuka pada tanggal 10 Juli 2023 lalu. Pendaftaran cukup mudah, cukup menceritakan kreasi makanan rumah yang menjadi andalan keluarga yang dimasak menggunakan si Pinky Bright Gas.
Baca Juga: Deputi Kemenko Marves: Pertamina Jajaki Pasok Listrik ke Afrika Selatan
Berbeda dari tahun sebelumnya, BGCC di tahun 2023 ini juga hadir lebih spesial karena perdana diselenggarakan di 4 (empat) kota. Penyisihan awal sudah diselenggarakan di 4 (empat) kota, yaitu Surabaya (29 Juli), Makassar (12 Agustus), Medan (26 Agustus), dan Jakarta (02 September).
Melalui Tahap Penyisihan yang ketat, terpilih 12 (dua belas) Finalis yang melaju ke Grand Final, ditambah 1 (satu) peserta dari Kebumen dalam kegiatan pre-event BGCC, sehingga total Finalis ada 13 (tiga belas) orang untuk memperebutkan hadiah total senilai ratusan juta rupiah dan kursus memasak eksklusif berstandar internasional di Singapura.
Grand Final BGCC tahun ini juga hadir lebih seru karena berkolaborasi dengan Jajarans Festival, salah satu event kuliner tahunan dari Rans Entertainment, yang menghadirkan 60 (enam puluh) tenant kuliner Nusantara.
Grand Final BGCC juga menghadirkan Chef profesional sebagai dewan juri. Salah satu diantaranya adalah Chef Martin Praja, chef, food flogger, sekaligus content creator yang akan menjadi salah satu juri BGCC 2023. Pada Grand Final kali ini juga menghadirkan Nagita Slavina, seorang selebriti yang juga memiliki hobi memasak yang akan menjadi salah satu Juri.
"Banyak sekali hidangan khas yang disajikan dengan cara yang unik, tentunya enak-enak semua. Ini menunjukkan masakan rumahan keluarga Indonesia dari para peserta memiliki banyak cerita, kaya rasa, tergantung pada kreativitas si juru masak,” kata Marisca Tracy, salah satu Chef yang menjadi dewan juri yang juga merupakan jebolan dari MasterChef Season 7.
Direktur Perencanaan & Pengembangan Bisnis, Harsono Budi Santoso mengatakan bahwa BGCC 2023 tahun ini merupakan program apresiasi bagi talenta juru masak dari seluruh Indonesia sekaligus memperkenalkan Bright Gas kepada masyarakat sebagai produk LPG unggulan Pertamina yang dapat diandalkan di dapur rumah ataupun tempat usaha.
“Bright Gas kami kenalkan sebagai LPG non subsidi berkualitas dengan teknologi Double Spindle Valve System (DSVS) atau katup pengaman ganda untuk keamanan ekstra. Selain itu, kami juga memiliki layanan khusus Bright Gas untuk kenyamanan penggunanya, yakni layanan antar Pertamina Delivery Service (PDS) 135 dan Kios Matic Bright Gas, agar tukar tabung lebih mudah. Sekali lagi, kami ucapkan selamat untuk para juara di Bright Gas Cooking Competition 2023, mari kita kreasikan kelezatan masakan rumahan andalan keluarga Indonesia,” imbuh Harsono Budi.
Vice President Marketing Strategy Pertamina Patra Niaga Indra Edi Santoso mengatakan, kompetisi ini merupakan salah satu program pencarian bakat dari Bright Gas untuk mencari masyarakat yang punya hobi memasak. Sebanyak 750 peserta ikut meramaikan kompetisi tersebut.
"BGCC salah satu program unggulan Pertamina untuk produk Bright Gas mencari bakat masyarakat Indonesia yang hobi memasak sesuai dengan pangsa pasar Bright Gas," kata Indra disela-sela acara BGCC di Senayan Park, Jakarta, Sabtu (23/9/2023).
Dirinya menuturkan, tujuan dari program ini agar para peserta dapat merasakan keunggulan dari Bright Gas saat menggunakannya untuk memasak. Tak hanya itu, pengunjung pun dapat melihat langsung bahwa produk dari Bright Gas aman untuk digunakan dirumah.
"Harapannya nanti penghujung ini juga terinspirasi menggunakan Bright Gas di rumah, karena Bright Gas itu kan lebih aman," jelasnya.
"Bright Gas dan ukurannya juga bervariasi dari yang 3, 5 setengah dan 12 kilogram. Nah untuk apartemen-apartemen banyak yang menggunakan lima stengah kilogram," sambungnya.
Lebih lanjut, Indra menungkap acara BGCC tahun ini animo masyarakat begitu tinggi dalam mengikuti kompetisi ini. Bahkan, ada peserta yang gagal namun tetap mencoba untuk berkompetisi lagi dan kemudian akhirnya dapat lolos hingga babak final di Jakarta.
"Setiap kota itu kita tidak batasi bahwa yang ikut itu harus penduduk kota tersebut," jelas Indra.
"Ada peserta dia gagal di Surabaya, gagal di Medan dia coba daftar lagi. Terakhir dia menang di Makassar, nah akhirnya dia sampai final begitu antusiasnya mereka untuk ikut kompetisi ini," pungkasnya. (DID)
Baca Juga: Harga BBM Terbaru Jatimbalinus, Pertamax Tetap Green 95 Jadi Rp15.000 per Liter
bgcc 2023 bright gas pertamina chef rumahan cooking competition
Cara Upgrade Skill Gaming dengan Samsung Galaxy A1...
Masuk Minggu Tenang, Pj Teguh Pastikan Jakarta Ber...
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...