CARITAU DOHA - Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat menyebut duel antara timnya menghadapi Vietnam sangat krusial, mengingat kedua tim saling mengincar kemenangan untuk menjaga asa lolos ke babak selanjutnya di Piala Asia AFC 2023. Adapun pertandingan tersebut bakal tersaji di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Jumat (19/1/2024).
Di laga sebelumnya, Skuad Garuda mengalami kekelahan 1-3 atas Irak. Nasib sama juga dirasakan Vietnam yang harus mengakui keunggulan Jepang dengan skor 2-4.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Lawan Irak Perebutkan Tiket Olimpiade Paris
Meski dalam situasi laga hidup mati, Jordi tetap optimis meraih kemenangan atas rival yang sama-sama berasal dari Asia Tenggara itu.
"Laga melawan Vietnam besok akan jadi sangat penting bagi timnas Indonesia. Kami semua menyadari itu, betapa pentingnya pertandingan ini buat negara, buat suporter, buat pemain, ofisial dan semuanya," kata Jordi Amat dalam konferensi persnya jelang pertandingan.
“Kedua tim ingin menang. Jadi kita akan berusaha dan bekerja keras serta ingin menampilkan performa terbaik untuk laga esok,” tambah dia.
Mantan Pemain Swansea dan Espanyol itu mengaku bahwa saat pertandingan perdana yang kalah 1-3 bukanlah penampilan terbaik skuad Garuda. Dia pun sedih, namun bertekad bangkit secepatnya.
"Setelah kekalahan tersebut, kami sudah melakukan evaluasi dan membaik setiap harinya. Kami punya pekerjaan besar besok melawan Vietnam, mereka bermain baik di babak pertama saat melawan Jepang. Untuk itu, kami harus bisa memberikan permainan yang terbaik dan besok kami bisa menang,” terangnya.
Sebagai informasi, laga Indonesia melawan Vietnam besok, Jordi Amat dan kolega akan memakai jersey berwarna putih-putih-putih, sementara tim lawan memakai warna merah-merah-merah. Kick off pertandingan akan dimulai pukul 21.30 Waktu Indonesia Barat (WIB). (RMA)
Baca Juga: Agrentina Menutup 2023 Jadi Nomor Satu di Rangking FIFA, Indonesia Naik ke Posisi 146
piala asia 2023 timnas indonesia jordi amat shin tae-yong pssi
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...