CARITAU JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Djarot Saiful Hidayat menyoroti terkait spanduk baliho berlogo Partai Solideritas Indonesia (PSI) yang ditengarai sebagai bentuk dukungan kepada putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep menjadi Calon Wali Kota Depok, Jawa Barat.
Adapun spanduk besar berlogo PSI dan Kaesang itu terpampang di Jalan Margonda Raya, Depok Jawa Barat. Berkaitan hal itu, Djarot mengatakan, sejatinya PDIP terbuka kepada Kaesang apabila memiliki niat memantapkan diri terjun ke dunia politik.
Baca Juga: Raja Gowa Dukung Andi Sudirman Sulaiman Kembali Jadi Gubernur Sulsel
Kendati demikian, dirinya mengungkapkan, jika ingin memantapkan diri maju menjadi Wali Kota Depok sebaiknya memilih untuk satu bendera bersama dengan keluarga besarnya yakni PDIP.
Ha itu lantaran menurutnya, PDIP merupakan partai yang memiliki budaya membangun basis yang berlatar belakamg dari keluarga besar dan masing-masing akan menjadi kader aktif dalam rangka untuk memperjuangkan agenda Partai.
"Jadi memang kita membangun basis bahwa di dalam satu keluarga itu setidaknya itu ada di 1 keluarga," ungkap Djarot ditemui di kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (5/6/2023).
"Di PDIP kan satu partai yang membangun basisnya salah satunya di keluarga. Jadi kita itu satu keluarga besar ya," sambung dia.
Djarot menjelaskan, bahwa keluarga besar dari Kaesang yakni mulai dari Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution merupakan sosok kader yang telah berjuang menitik karir politiknya di PDIP.
Oleh karena itu, Djarot mengingatkan kepada Kaesang agar mengikuti jejak keluarganya dalam menitik karir di dunia politik bersama dengan partai berlogo banteng bermoncong putih itu.
"Dan kita harus lihat bahwa Pak Jokowi, itu 2 kali Wali Kota itu dari PDIP. Beliau juga kader PDIP. Mas Gibran juga, Mas Bobby juga. Ketika Pak Jokowi ke Jakarta, jadi Gubernur DKI Jakarta juga dari PDIP, Presiden juga," tutur Djarot.
Kendati demikian, Djarot mengaku sempat berkomunikasi dengan Kaesang perihal kabar rencananya untuk mengikuti kontestasi Pilkada 2024 mendatang.
Menurut Djarot, sebagai sosok anak Presiden Jokowi, tentu saja PDIP sangatlah terbuka jika Kaesang ingin mengikuti kontestasi Pilkada 2024 untuk mencalonkan diri menjadi Wali Kota Depok.
"Kaesang kan masih muda ya, boleh saja ya. Mau terjun ke politik, ya kita senang sekali dan juga sudah komunikasi dengan PDIP, kalau mau bergabung dengan PDIP silakan," kata Djarot.
Dia menambahkan, PDIP saat ini memang sedang fokus untuk membentuk strategi politik pemenangan di kontestasi Pileg dan Pilpres 2024. Adapun untuk Pilkada, akan diatur setelah memetakan strategi Pilkada dan Pilpres 2024.
"Tapi kita PDIP sekarang lagi fokus untuk pemenangan, Pileg dan Pilpres 2024. Baru setelah itu kita berbicara tentang Pilkada 2024," tandas Djarot. (GIB/DID)
Baca Juga: Emak-Emak Bantaeng Kompak Minta Cabup 02 Ilham Azikin Lanjutkan Program Seragam Sekolah Gratis
kaesang pangarep psi pdip pilkada 2024 cawalkot depok pilkada depok
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...