CARITAU JAKARTA - Pasca resmi mencabut dukungan terhadap Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan, sampai saat ini Partai Demokrat belum menentukan sikap politiknya. Partai Demokrat memastikan bahwa Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) akan digelar dalam bulan September 2023.
Rapat ini menjadi momentum Demokrat untuk menentukan arah langkah koalisi. Seperti yang disampaikan Ketua DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron.
Baca Juga: Muhadjir Siap Hadir Penuhi Undangan MK pada Jumat
"Rapimnas akan menjadi momentum untuk menetapkan arah koalisi, akan di bulan September," kata Herman Khaeron, di Kantor DPP Demokrat, Jl. Proklamasi, Jakarta Pusat, Sabtu (9/9/2023).
Khaeron mengatakan, bahwa sejatinya rapimnas tersebut akan digelar pada pertengahan bulan ini, namun dibatalkan karena ada satu dan lain hal.
"Kemarin sebetulnya sudah ditetapkan tanggal 13-14, tetapi kemudian ada perubahan waktu, perubahan jadwal, kami menunggu direktif dari ketua umum, kapan tentu rapimnas dan HUT ini akan dilaksanakan," ujarnya.
Kendati begitu, Khaeron mengatakan bahwa pihaknya sudah membuka keran komunikasi dengan pihak Prabowo Subianto maupun Ganjar Pranowo. Sikap Demokrat nanti pun tak terlepas dari dua koalisi ini.
"Alhamdulillah komunikasi berjalan baik dan mudah-mudahan ini adalah membuka jalan apakah nanti ke pak Ganjar atau ke pak Prabowo tentu akan ditentukan di Majelis Tinggi Partai," ucapnya.
Sebagai pendatang baru yang akan masuk dalam koalisi Ganjar atau Prabowo, Khaeron berharap koalisi-koalisi tersebut mau membuka pintu untuk Demokrat.
"Tentu kami juga berharap terbuka pintu itu dari pihak koalisi itu dan tidak bisa juga kami memaksa-maksakan. Tapi mana koalisi yang membuka pintunya, membuka proses untuk bisa masuknya Partai Demokrat dalam koalisi," pungkasnya. (DID)
Baca Juga: Kabar Jokowi Bakal Gabung Golkar, Airlangga: Memang Sudah Rapat
demokrat sikap politik dukung capres pilpres 2024 pemilu 2024
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...