CARITAU JAKARTA – Budayawan Butet Kertaredjasa antusias menunggu momen debat Capres-cawapres yang bakal digelar sebelum Pilpres mendatang. Dia mengaku tidak sabar melihat Mahfud MD dan Gibran Rakabuming yang diketahui maju sebagai Cawapres saling beradu dan bertukar pikiran.
"Saya justru mengharapkan Mas Gibran itu maju jadi wapres. Penting sekali. Karena saya sangat merindukan, nanti kalau ada perdebatan, wapresnya debat, pemuda 35 tahun lawan profesor Mahfud MD. Asu tho?
Baca Juga: Ada Dorongan dari Daerah, PPP Coba Jadi Oposisi
"Itu perdebatan paling keren sepanjang sejarah Indonesia. Prof doktor menghadapi pemuda berpengalaman dua tahun," kata Butet di acara Meet and Greet bersama Ganjar-Mahfud di Blok M, Senin (23/10/2023).
Diketahui, Mahfud MD telah lama berkecimpung di pemerintahan Indonesia. Meski Mahfud diketahui bukan anggota partai politik.
Mahfud merupakan Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia Yogyakarta sejak tahun 1984. Pria kelahiran Madura itu memulai karier politik sebagai Plt Staf Ahli dan Deputi Menteri Negara Urusan HAM pada tahun 1999.
Dia juga pernah menjabat sebagai Menteri Pertahanan, Anggota DPR RI, Ketua MK hingga teranyar Menteri Politik Hukum dan HAM.
Sementara Gibran yang merupakan putra sulung Presiden Jokowi itu, kariernya di bidang politik maupun pemerintahan terbilang singkat.
Ia terjun di dunia politik sebagai walikota berduet dengan Teguh Prakosa seorang kader senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan kota Surakarta setelah dilantik pada 26 Februari 2021.
Sementaea itu, Butet mengaku bersyukur koalisi parpol pengusung Capres Ganjar memilih Mahfud MD sebagai Cawapresnya.
Butet yakin jika pasangan Ganjar-Mahfud terpilih nanti di Pilpres 2024 mendatang, Mahfud tidak akan berperan pasif dan bukan sebagai Wapres boneka.
"Kalau sementara ini beberapa waktu yang lalu, yang namanya wapres itu sering dianggap boneka dan ban serep. Tapi saya yakin, kalau pak Mahfud jadi cawapres Ganjar, jelas bukan wapres boneka. Jadi bagi tugas, politik hukum wilayahnya pak Mahfud," terangnya. (RMA)
Baca Juga: PDIP Siap Jadi Oposisi Jika Prabowo-Gibran Menang, Ini Kata Anies Baswedan
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...