CARITAU JAKARTA - Pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal pemimpin 'rambut putih' menimbulkan opini liar terkait siapa calon presiden (Capres) yang dimaksud. Ganjar Pranowo yang identik tokoh berambut putih disebut-sebut sosok yang dimaksud Jokowi.
Namun saat menghadiri peresmian Asrama Nusantara Surabaya seperti ditayangkan di akun YouTube Setpres, Selasa (29/11/2022), Jokowi kembali menyebut sosok pemimpin mempunyai kerutan dan berambut putih.
Baca Juga: Presiden Jokowi Ajak Anak Cucu Kunjungi Candi Borobudur
Bukan Ganjar, namun nama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang disebut orang nomor satu di negeri ini. Jokowi mengaku sudah mengecek langsung bahwa Prabowo memiliki kerutan di wajahnya.
"Tadi saya sudah sampaikan, sudah saya cek ke Pak Prabowo apakah beliau memiliki kerutan di wajahnya, ternyata punya kerutan wajahnya ada," kata Jokowi, Selasa (29/11/2022).
Selain itu, menurut Jokowi, sebagian rambut Prabowo juga sudah memutih. Jokowi menyampaikan pernyataan itu sambil menunjuk bagian sisi rambutnya.
"Kemudian saya cek rambutnya ternyata juga ada putihnya di.. sebagaian juga ada putihanya artinya seperti yang saya sampaikan itu," ujar Jokowi.
Diketahui, pernyataan Jokowi di depan Relawan Jokowi sebelumnya memberikan pesan kepada ribuan relawan untuk memilih pemimpin pada 2024. Menurut Jokowi, seorang pemimpin terlihat dari bagaimana penampilan dan raut wajahnya.
"Perlu saya sampaikan. Perlu saya sampaikan, pemimpin, pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari mukanya," kata Jokowi dalam acara Gerakan Nusantara Bersatu yang digelar di Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (26/11/2022) lalu.
Menurut Jokowi, seorang pemimpin yang memikirkan rakyatnya akan terlihat dari wajah dan penampilannya. Bukan hanya soal wajah, Jokowi juga menyinggung 'rambut putih', yang disebutnya sebagai pemimpin yang memikirkan rakyat.
"Itu kelihatan dari penampilannya, itu kelihatan banyak kerutan di wajahnya karena mikirin rakyat. Ada juga yang mikirin rakyat sampai rambutnya putih semua ada. Ada itu," kata Jokowi disambut riuh para relawan.
Jokowi meminta relawan berhati-hati memilih pemimpin yang berwajah 'cling'.
"Saya ulang. Jadi, pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari penampilannya, dari kerutan di wajahnya. Kalau wajahnya cling, bersih, tidak ada kerutan di wajahnya, hati-hati. Lihat juga, lihat rambutnya, kalau putih semua, 'wah mikir rakyat ini'," bebernya. (DID)
pemimpin rambut putih kode jokowi presiden jokowi prabowo subianto capres 2024 pilpres 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...