CARITAU MADRID - Atletico Madrid sukses menumbangkan Borussia Dortmund 2-1 pada laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Civitas Metropolitano, Madrid, pada Kamis (11/4/2024) dini hari.
Atletico Madrid unggul dua gol di babak pertama lewat gol Rodrigo De Paul dan Samuel Lino. Dortmund bisa memperkecil ketertinggalannya berkat gol Sebastian Heller di babak selanjutnya.
Baca Juga: Dilarang Klub, Fans Celtic Tetap Kibarkan Bendera Palestina saat Liga Champions
Kemenangan ini menjadi modal penting bagi pasukan Diego Simeone saat melakoni laga leg kedua di markas Borussia Dortmund pada Rabu (17/4/2024).
Rodrigo De Paul sudah membawa tuan rumah memimpin 1-0 saat pertandingan baru berlangsung lima menit. Pemain Dortmund melakukan kesalahan saat melakukan build up di kotak penalty dan bola berhasil direbut De Paul yang kemudian menuntaskan menjadi gol.
Gol tak membuat Atletico bermain aman. Anak asuh Diego Simeone semakin menekan hingga menyulitkan Dortmund untuk mengembangkan permainan.
Atletico seperti dirilis Antara memperbesar keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-31. Samuel Lino mencetak gol setelah menerima umpan dari Antoine Griezmann yang mencungkil bola untuk melewati lawan. (BON)
Baca Juga: Ten Hag: MU Wajib Menang Lawan Copenhagen
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...