CARITAU MANCHESTER - Eerling Haaland catatkan sejumlah rekor sensasional usai mencetak lima gol dalam kemenangan Manchester City 7-0 atas RB Leipzig. Berkat kemenangan tersebut, The Cityzens lolos ke babak perempat final Liga Champions Eropa dengan mengantongi agregat 8-1.
Leipzig sejatinya bermain cukup baik di awal pertandingan, namun ketika Haaland membuka kran golnya di menit ke-22, dia mulai tak terbendung. Empat gol selanjutnya ia ciptakan dalam kurun waktu 63 menit, dengan rincian di menit ke-24', 45+2', 53' dan 57'.
Baca Juga: Atletico Tumbangkan Dortmund 2-1
Sedangkan dua gol City lainnya dicetak oleh Ilkay Gundogan (49') dan Kevin de Bruyne (90+2').
"Kepala saya agak kabur jadi saya tidak ingat golnya. Saya ingat menembak, tidak berpikir. Saya sangat lelah setelah perayaan. Ini malam yang besar. Saya benar-benar bangga bermain di Liga Champions – saya suka kompetisi ini, seperti yang diketahui semua orang. Lima gol, menang 7-0 di kompetisi ini – saya sangat senang." ucap Haaland seusai pertandingan, dikutip situs resmi UEFA.
Sementara itu, Pelatih Manchester City, Pep Guardiola juga takjub dengan raihan pemain asal Norwegia tersebut. Dia memuji Haaland sebagai pemain yang di atas rata-rata.
"Lima dalam 60 menit! Pria luar biasa, talenta besar. Kekuatan, mentalitas – dia adalah pemenang beruntun. Itu adalah penampilan yang sangat bagus dari semua orang sejak menit pertama. Kami bermain sangat baik dengan dan tanpa bola. Kami mencetak banyak gol. Erling luar biasa tetapi semua orang luar biasa." paparnya.
Adapun, berikut sejumlah rekor yang ditorehkan pada pertandingan Manchester City vs RB Leipzig:
(RMA)
Baca Juga: Liverpool Rebut Kembali Posisi Puncak, Pep: Penentuan Juara Bisa di Laga Akhir
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...