CARITAU JAKARTA - Belum lama ini platform media sosial (medsos) Twitter berubah nama menjadi X. Seiring pergantian nama, Elon Musk, pemilik platform X, mengumumkan adanya honor bagi pengguna media sosial X.
Platform media sosial X membagikan honor atau bagi hasil iklan dan lain sebagainya kepada pengguna centang biru. Namun tidak semua pengguna mendapatkan honor dari X.
Baca Juga: Elon Musk Sebut Fitur Baru Twitter Bisa Unggah Video 2 Jam, Ini Penjelasannya
Dikutip dari akun @elonmusk, Rabu (9/8/2023), Elon menyampaikan bahwa bagi hasil hanya berlaku bagi pengguna yang dapat menarik iklan untuk beriklan di akun tersebut.
Artinya, jika tidak ada iklan yang berhasil ditarik oleh pengguna, maka tidak ada bagi honor yang diberikan oleh X kepada pengguna centang biru.
"Anda dapat menemukan pengiklan yang ingin beriklan di samping konten Anda, lalu Anda mendapatkan bagi hasil. Kita tidak bisa membuat mereka melakukan ini,” tulis Elon dalam akunnya.
Sementara itu, akun @krassentein mengungkapkan terdapat beberapa formula yang dapat digunakan pengguna untuk menarik uang dari X.
Krassentein menyebut pengguna harus dapat membuat dialog yang mengalir, diskusi, hindari ujaran kebencian, hindari serangan pribadi terhadap orang, diskusikan tentang masalah bukan orang dan tanggapi komentar orang.
“Kemudian Tweet tentang hal-hal yang penting. Ikuti pedoman tersebut dan Anda harus melakukannya dengan baik di sini,” tulis Krassentein.
Sebelumnya, X, platform media sosial milik taipan Elon Musk, mulai menebar honor kepada para pengguna centang biru. Salah satu pegguna bahkan mendapat US$15.339 atau sekitar Rp223 juta (kurs: Rp15.201).
Angka tersebut diketahui dari akun bernama @EdKrassen. Dalam unggahannya Krassen mengatakan bahwa satu bulan lagi dirinya mendapat pembayaran dari Twitter/X, sebagai bagi hasil iklan dan lainnya.
“Siapa yang mengira Anda bisa menghasilkan uang sebanyak ini hanya dengan memposting tentang berita dan pendapat Anda di media sosial?” tulis Krassen dalam akunnya, dikutip Rabu (9/8/2023).
Selain Krassen, akun @afrkml juga mendapat honor Twitter/X. Nilainya tidak seberapa jika dibandingkan dengan Krassen. Hal tersebut disebabkan @afrkml sempat menghapus Twitter birunya.
“Agak nyesel waktu itu berhenti subs Twitter Blue, tetapi tidak apa-apa,Ini backdated dari Februari soalnya. Jadi kalau sudah Blue sejak Februari mah bisa dapat puluhan juta,” tulis @afrkml. (DID)
Cara Upgrade Skill Gaming dengan Samsung Galaxy A1...
Masuk Minggu Tenang, Pj Teguh Pastikan Jakarta Ber...
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...