CARITAU JAKARTA - Mantan Vokalis Last Child, Virgoun memberikan klarifikasi soal isu yang menyangkut rumah tangga dirinya. Lewat unggahan di YouTube pribadinya, dia mengakui kabar perselingkuhannya di belakang Sang Istri, Inara Rusli.
"Saya mengakui saya salah. Saya khilaf, dan saya sama sekali tidak membenarkan segala apa yang telah saya lakukan. Saya memohon maaf, terutama kepada nama-nama dan pihak-pihak yang ikut terseret dan tertuduh dalam isu ini," kata dia, dihimpun Sabtu (29/4/2023).
Baca Juga: Jeje Blak-blakan ke Raffi Ahmad saat Pertama Kali Tau Syahnaz Selingkuh
Dalam video yang berdurasi 5 menit 19 detik itu, Virgoun menjelaskan alasan dirinya melakukan tindakan tidak terpuji tersebut.
Dia turut menyinggung soal rasa sayangnya kepada sang istri Inara Rusli dalam lagu "Bukti" adalah tulus. Meski begitu, dia tidak mengungkapkan mengapa rasa sayang kepada istrinya berubah.
"Jika dalam berjalannya waktu perasaan dalam lagu itu berubah bukan serta merta lagu itu menjadi suatu kebohongan. Mengapa rasa itu berubah? Alasannya biar saya saja yang tahu dan tak perlu diungkap ke banyak orang.
"Yang jelas perasaan sayang itu pernah ada dan sungguh-sungguh ada. Saya menyesal karena tidak tegas dan tidak jujur serta berani dan mengungkapkan kenapa rasa itu bisa sampai hilang. Saya menyesal tidak menyelesaikannya dengan benar dan saya malah melarikan diri dan mencari kenyamanan di luar," tuturnya
Video klarifikasi ini, lanjut Virgoun, adalah bukti pertanggungjawaban kepada anak-anaknya di masa depan. Ia menuturkan rasa bersalahnya itu kepada buah hatinya.
Dia juga membantah video tersebut adalah salah satu cara dirinya untuk membela diri. Virgoun menegaskan seharusnya masalah ini adalah urusan internal keluarganya, bukan konsumsi publik.
"Akhir kata saya mohon maaf sebesar-besarnya kepada semua orang yang terseret dengan permasalahan ini, kepada teman-teman, keluarga saya, manajemen dan teman-teman saya di Last Child, kru, terutama anak-anak saya," tutup Virgoun. (RMA)
Baca Juga: Inara Rusli Serahkan Bukti Perselingkuhan Virgoun ke Pengadilan
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024