CARITAU JAKARTA - Anggota DPRD DKI Jakarta, Justin Adrian Untayana siap membantu korban aksi koboi jalanan yang dilakukan oleh pengendara mobil Fortuner di Jl Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Politikus PSI ini bersedia menyiapkan jasa penasihat hukum atau pengacara apabila korban memerlukan.
Baca Juga: Konsolidasikan Mesin Partai, DPD Golkar Kota Depok Siap Hadapi Pemilu 2024
Pasalnya, aksi pengrusakan ini dilakukan pelaku dengan cara membabi buta di jalanan. Mobil Brio kuning pun rusak akibat diserang pengemudi Fortuner.
Tak hanya dirusak menggunakan alat bantu, mobil Brio kuning ini juga ditabrak. Bahkan pelaku melakukan pengancaman terhadap pengendara Brio kuning.
Untuk itu, Justin Adrian berharap kasus pengendara Fortuner tabrak dan ancam pengendara lain di Senopati ini ditindaklanjuti.
“Aksi Koboi tersebut tidak boleh ditolerir di DKI Jakarta, dan saya sangat berharap agar kasus ini tidak menguap semudah permintaan maaf di atas materai," kata Justin dalam ketetangan tertulisnya, Senin (13/2/2023).
“Saya sendiri selaku DPRD DKI siap membantu korban dengan menyediakan jasa penasihat hukum bilamana diminta."
“Apabila penyelesaian Aksi Koboi di Senopati tersebut hanya berujung di atas materai, maka saya kira peran polisi dalam menyikapi delik murni berlapis tidak ada bedanya dengan juru damai antar warga di tingkat RT,” lanjut Justin.
Selaku Anggota DPRD DKI, Justin mengingatkan agar polisi bijak dalam menangani kasus ini sesuai ketentuan hukum pidana yang berlaku.
Terlebih terdapat beberapa lapis pasal yang dapat dikenakan terhadap terduga pelaku.
Adapun pasal yang bisa disangkakan adalah dugaan pengerusakan, kepemilikan senjata api, pelanggaran lalu lintas hingga penggunaan sajam di jalanan. (DID)
Baca Juga: Optimistis Golkar Kota Depok Raup Suara Besar, Farabi A Rafiq: Satu Kecamatan Satu Kursi Itu Logis!
kasus penyerangan mobil brio pengendara fortuner psi bantuan hukum
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024