CARITAU BARCELONA - Kapten FC Barcelona, Sergio Busquets memutuskan untuk meninggalkan klub pada akhir musim nanti.
Busquets telah memainkan 718 pertandingan untuk Barcelona selama 18 tahun, serta terbanyak ketiga dalam sejarah klub.
Baca Juga: Barca Menang 2-3 di Kandang PSG
Eks Gelandang Spanyol itu telah memenangkan banyak gelar bersama klub, termasuk delapan gelar La Liga, tujuh Copa del Reys, tujuh Piala Super Spanyol dan tiga Liga Champions.
"Meski ini bukan keputusan yang mudah, saya pikir waktunya sudah tiba.
"Ini merupakan perjalanan yang tak terlupakan. Saya selalu bermimpi bermain dengan seragam ini dan di stadion ini. Realitas telah melampaui semua impian saya.
“Merupakan suatu kehormatan, mimpi, sumber kebanggaan, dan itu berarti segalanya untuk mempertahankan dan mewakili lencana ini selama bertahun-tahun.
"Tapi semuanya memiliki awal dan akhir. Saya ingin berterima kasih kepada semua orang yang memungkinkan ini terjadi, dari hari pertama hingga terakhir," terang Busquets, dikutip BBC Sports, Kamis (11/5/2023).
Busquets bergabung dengan klub tersebut pada tahun 2005 sebagai pemain muda, berkembang ke tim B Barca sebelum membuat debutnya di tim utama di bawah manajer Pep Guardiola dalam pertandingan liga tahun 2008 melawan Racing Santander.
Gelandang berusia , yang juga telah memenangkan tiga Piala Super Eropa dan tiga Piala Dunia Antarklub bersama raksasa Spanyol, akan mengakhiri karirnya di Barcelona dengan gelar liga kesembilan.
Pasukan Xavi unggul 13 poin di puncak La Liga dengan lima pertandingan tersisa.
Selama 15 tahun bersama tim senior ia telah mencetak 18 gol dan memberikan 40 assist.
Saat mengumumkan keputusan Busquets untuk meninggalkan Nou Camp, Barcelona menggambarkannya sebagai 'salah satu pemain terbaik yang pernah mewakili klub'.
Mantan kapten Spanyol itu pensiun dari sepak bola internasional pada Desember, setelah memenangkan Piala Dunia 2010 dan Kejuaraan Eropa 2012 bersama tim nasionalnya. (RMA)
Baca Juga: Puji Bellingham, Ancelotti: Dia Bisa dengan Mudah Cetak 20 atau 25 Gol Per Musim
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...