CARITAU JAKARTA – Tiket konser ‘Westlife The Wild Dreams Tour: All The Hits’ dengan jadwal konser di tanggal 24 September 2022 dan tanggal 25 September 2022 di Jatim Expo Surabaya sudah bisa dibeli secara eksklusif di tiket.com pada hari ini Minggu (3/7/2022).
Baca Juga: Tiket Konser Jakarta Ludes dalam 24 Jam, Westlife Tambah Satu Pertunjukan di ICE BSD
“Kami di tiket.com tentunya terus berkomitmen untuk mendukung kebangkitan dan pemulihan pariwisata juga industri hiburan di Indonesia," tambah Maria.
Konser grup vokal yang beranggotakan empat personil, Shane Filan, Nicky Byrne, Mark Feehily, dan Kian Egan akan menyuguhkan lagu-lagu dari album terbaru, sekaligus beberapa lagu mega hits yang mendongkrak popularitas boyband asal Dublin dan Sligo, Irlandia ini, seperti "Swear It Again", "Flying Without Wings", dan "World of Our Own”.
Tiket dijual dalam beberapa kategori, yakni Red (Restricted View) dengan harga Rp960.000, Bronze dengan harga Rp1.500.000, Silver dengan harga Rp1.800.000, Festival (Standing) dengan harga Rp1.980.000, Gold dengan harga Rp2.460.000 dan Diamond (VVIP) dengan harga Rp3.480.000.
“Kami berharap agar konser ini dapat mengobati kerinduan Sobat tiket untuk menyaksikan artis kesayangan sembari merasakan kembali pengalaman menikmati konser bersama sahabat karib sesama penggemar Westlife. Oleh karena itu, segera #BulatkanTiketmu untuk merangkai memori baru nonton konser seru dengan para sahabat bersama tiket.com. Kami juga menghimbau untuk tetap mawas diri terhadap kondisi kesehatan dan menjaga protokol kesehatan yang berlaku saat menonton konser,” harap Maria.
Tiket resmi konser Westlife The Wild Dreams Tour tersedia langsung di laman muka aplikasi tiket.com. (RIO)
Baca Juga: Tiket Konser Westlife di Jakarta Ditambah, Mulai Dijual Sabtu Depan
tiket konser westlife westlife the wild dreams tour: all the hits konser westlife
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024