CARITAU MAKASSAR – Teka-teki kematian pegawai Dinas Perhubungan (Dishub) Makassar, Najamuddin Sewang hingga kini masih menyisahkan tanda tanya besar.
Najamuddin tewas tertembak oleh orang tak dikenal (OTK) di Jalan Danau Tanjung Bunga. Di mana, proyektil peluru bersarang di bawah ketiak kirinya.
Namun, ada hal aneh yang terjadi di rekaman CCTV berdurasi 1:20 detik itu. Di mana, usai melihat Najamuddin jatuh saat mengendarai motornya, sontak pengendara motor Beat yang berada di belakangnya tiba-tiba saja tancap gas.
Pengendara itu tepat berada di belakang sang pegawai Dishub Makassar. Ia mengenakan jaket kuning. Beredar kabar sang pria yang mengendarai motor Beat itu mengganti jaketnya usai tancap gas. Namun itu masih dalam penyelidikan kepolisian.
Kakak korban, Juni Sewang mengaku curiga, bahwa adiknya ini sudah dibuntuti sebelum ditembak OTK. Dia menduga ini adalah pembunuhan terencana.
Juni juga meyakini kasus ini bukan perampokan. Pasalnya, tidak ada barang korban yang hilang.
“Tas salempangnya juga masih ada, tidak ada yang hilang, tidak ada berkurang,” kata Juni yang juga merupakan wartawan harian di Makassar itu.
Sementara itu, Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel), Irjen Pol Nana Sudjana mengaku sudah membentuk tim untuk mengusut tuntas kasus tersebut.
Menurutnya, kasus penembakan itu sudah menjadi atensi untuk Polda Sulsel. Saat ini ia sudah membentuk tim khusus untuk menangani kasus itu,
“Timsus penyelidikan dari Reskrim Polrestabes Makassar yang dibackup oleh Reskrimum Polda,” tegas Nana, Selasa (5/4/2022).
Mantan Kapolda Metro Jaya itu mengatakan, saat ini pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaan Labfor terkait proyektil yang ditemukan dalam tubuh korban dan menunggu hasil autopsi dari rumah sakit.
“Kita masih fokus terhadap proyektil peluru. Ini menjadi petunjuk penting dalam penyelidikan,” tandasnya.
Sebelumnya, seorang pegawai Dinas Perhubungan (Dishub) Makassar, Najamuddin Sewang tewas ditembak oleh orang tak dikenal (OTK), Minggu (3/4/2022) kemarin.
Awalnya korban hanya dikira laka tunggal di Jalan Danau Tanjung Bunga, Kelurahan Maccini Sombala, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar. Ternyata ada proyektil peluru yang ditemukan petugas Dokpol Polda Sulsel saat melakukan autopsi hingga Senin dini hari.
Rekaman CCTV kecelakaan yang mengakibatkan pegawai Dishub Makassar itu pun sudah viral di media sosial. (KEK)
dishub makassar siapa pengendara beat yang tiba-tiba tancap gas? teka-teki penembakan pegawai dishub
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...
GKJ Pererat Hubungan dengan Warga Melalui Jumat Be...
Demi Kepentingan Kaum Betawi, RK dan Eki Pitung Se...
Pertarungan Dukungan Eks Gubernur Foke dan Anies v...
Buka 35.000 Lowongan Pekerjaan, Pj Teguh Resmikan...