CARITAU JAKARTA - Aktris sekaligus musisi Sherina Munaf mengaku pertama kali berperan sebagai wartawan dalam karier fimnya. Ia akan menjalankan peran tersebut pada film ‘Petualangan Sherina 2’. Peran tersebut mengisahkan Sherina yang sudah tumbuh dewasa.
"Pertama kali (berperan sebagai wartawan), aku belum pernah berperan menjadi wartawan," ungkap Sherina saat ditemui pada acara peluncuran poster dan trailer film ‘Petualangan Sherina 2’ di kawasan HR. Rasuna Said, Jakarta Selatan pada Kamis (20/7/2023).
Baca Juga: Pemain Film dan Produser 'Agak Laen' Janjikan Hal Ini Jika Tembus 10 Juta Penonton
Sherina mengaku untuk mendalami peran sebagai wartawan, dia tidak terjun langsung menjalani profesi ini, tetapi banyak melakukan riset dan diskusi bersama dengan sutradara Riri Riza.
"Aku nggak terjun langsung (jadi wartawan), tapi aku melakukan riset sendiri aku banyak diskusi dengan om Riri (Riza) kira-kira style-nya ini seperti apa dan aku rasa dengan script (naskah) yang sudah ditulis dengan tante Mira (Lesmana) juga, aku rasa udah enough material (materi yang cukup) untuk pada akhirnya menggambarkan the kind of wartawan Sherina itu seperti apa," ujar Sherina.
Sherina, yang juga terlibat dalam pengembangan cerita film ‘Petualangan Sherina 2’, menyebutkan saat membentuk karakter Sherina dewasa, dia memiliki beberapa opsi latar belakang profesi untuk karakter yang diperankannya itu tetapi setelah mempertimbangkan kecocokan dengan watak tokoh Sherina, profesi wartawan adalah yang paling cocok.
"Jadi memang aku terlibat di story development-nya waktu itu kita memang bersama-sama mencari 'kira-kira Sherina ini ketika besar menjadi apa ya?' kita explore beberapa pekerjaan kira-kira dia bakal menjadi apa dan dan memang yang paling cocok adalah dia menjadi jurnalis," kata Sherina.
Sherina menambahkan tokoh Sherina dalam film memiliki rasa ingin tahu yang tinggi sehingga menurutnya sifat tersebut sangat cocok dengan profesi wartawan yang dijalani oleh karakter yang diperankannya itu, sebagaimana dilansir dari Antara.
"Aku ngerasa memang Sherina itu dari kecil adalah anak yang sangat penuh rasa ingin tahu kadang-kadang dia tidak berpikir panjang saking curious-nya (penasaran) dan pada akhirnya berani untuk membuat dan melakukan keputusan. Aku kira itu adalah sebuah kualitas yang ada di banyak jurnalis," imbuh Sherina.
Dalam sekuel ‘Petualangan Sherina’ ini, ia kembali beradu berakting bersama aktor Derby Romero, berperan sebagai Sadam, setelah 23 tahun.
Ciptakan Tujuh Lagu
Selain terlibat dalam pengembangan cerita dan menjadi pemeran utama, Sherina Munaf juga menciptakan tujuh lagu baru yang akan ditampilkan pada film ‘Petualangan Sherina 2’.
"Ada tujuh lagu baru dan seru banget selama bikin lagu itu," ujar Sherina Munaf.
Ini adalah kali pertama ia menciptakan lagu yang khusus ditujukan sebagai lagu tema (soundtrack) film, di mana dia mengaku proses penulisan setiap lagu yang dia ciptakan memiliki tingkat kesulitan yang berbeda-beda.
"Per lagu pasti beda-beda (kesulitannya), ada satu lagu yang dari awal tuh sudah ada gitu kemudian akhirnya 'lancar jaya' lah bikinnya, ada beberapa yang lebih mutar otak, ada beberapa yang akhirnya sampai mempertanyakan diri sendiri apakah 'gue sebenarnya mampu atau enggak?' gitu sih," ungkap Sherina.
Sherina menjelaskan dalam membuat lagu untuk film ‘Petualangan Sherina 2’, dia memperhatikan naskah dan suasana yang sedang dibangun dalam sebuah adegan, dan perasaan yang ditunjukkan oleh karakter. Kemudian, Sherina menyesuaikan musik yang dia susun dengan naskah dan suasana maupun emosional karakter dalam adegan tertentu.
"Mindset aku sih ketika bikin lagu-lagu ini adalah kolaboratif, karena lagu ini harus bisa ikut bercerita jadi lagu ini mendukung majunya cerita yang ada di script (naskah) maka dari itu rambu-rambunya adalah itu dulu, dari script dan situasi dan perasaan karakternya," kata Sherina.
"Kita menggodok script dan lagu bersamaan jadi misalkan draft (rancangan) lagunya kira-kira seperti A, kemudian script-nya ternyata lebih baik development (pengembangan) ceritanya seperti ini maka lagu akan meng-adjust (menyesuaikan) karena lagu tugasnya adalah untuk membantu menceritakan cerita," tambahnya.
Sherina mengaku pengalamannya menciptakan sejumlah lagu untuk film "Petualangan Sherina 2" merupakan pengalaman yang menyenangkan karena itu menjadi kali pertama dia memadukan musik dan naskah film ketika membuat sebuah karya.
"Sebenarnya ini pengalaman sangat menyenangkan buat aku kan karena saling mengawini script dengan musiknya, aku belum pernah bikin yang kayak gitu prosesnya," ungkap Sherina.
Sherina menambahkan meskipun merasa lelah karena terlibat sebagai pemeran utama sekaligus pencipta lagu dalam film "Petualangan Sherina 2", dia merasa pekerjaan tersebut adalah hal yang dicintainya sekaligus menjadi sebuah kebanggaan.
"Aku rasa sangat beruntung mengerjakan apa yang aku cintai. Lelahnya itu akan ada tapi itu adalah hal yang sangat kecil dibandingkan reward (penghargaan) ketika kita mendengar karya kita dimainkan dan ketika kita melihat orang lain juga ikut enjoy (menikmati)," tandasnya. (IRN)
Baca Juga: Trailer Film 'JESEDEF' Resmi Dirilis dengan Dominasi Visual Hitam Putih
film petualangan sherina 2 petualangan sherina sherina munaf derby romero miles productions riri riza mira lesmana film bioskop film indonesia film baru
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...