CARITAU MAKASSAR – Seorang pendaki di Puncak Gunung Bawakaraeng, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel) mengalami patah tulang di Pos 8. Rombongan pendaki berencana menggelar upacaya pengibaran Bendera Merah Putih memeringat HUT RI ke-77.
Rencananya pada Rabu (17/8/2022), satu pendaki itu akan dievakuasi Tim Gabungan Merah Putih ke kaki gunung di Lembanna.
Baca Juga: Panjat Pinang Di Ancol
Kepala Seksi Operasi Basarnas Sulsel, Muhammad Rizal mengungkapkan, pendaki yang diketahui bernama Syahrul itu mengalami cedera pada kakinya.
"Satu pendaki terjatuh di Pos 8. Mengalami fraktur (patah tulang) di kakinya," katanya.
Meskipun begitu, keadaan korban sudah membaik. Namun tetap saja akan dievakuasi oleh Tim SAR Gabungan Merah Putih.
"Kondisinya sudah baikan. Hari ini dievakuasi ke bawah (Lembanna)," jelasnya.
Sebelumnya, Kepala Basarnas Sulsel, Djunaidi menghimbau kepada seluruh pendaki atau masyarakat yang ingin melaksanakan upacara 17 agustus di puncak gunung bawakaraeng agar membawa perbekalan, melengkapi perlengakapan diri dan harus safety.
Pihaknya juga sangat berharap kepada seluruh masyarakat yang mempungai anak di bawah umur, utamanya yang belum paham tentang pendakian agar melarang anaknya untuk melakukan pendakian di puncak Gunung Bawakaraeng.
"Berbahaya apabila anak tidak paham bagaimana cara mendaki dan membawa perbekalan seadanya. Semoga tahun ini tidak ada korban lagi," tandasnya. (KEK)
Baca Juga: Demo Udara Perayaan HUT Ke-77 RI di Langit Jakarta
rayakan 17 agustus satu pendaki di gunung bawakaraeng alami patah tulang upacara 17 agustus hut ri ke 77
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...