CARITAU JAKARTA – Rambut rontok menjadi permasalahan yang sering ditemui oleh wanita. Rambut rontok bisa menjadi hal yang sangat mengganggu, karena secara perlahan dapat berujung pada kebotakan. Hal tersebut bisa membuat orang yang mengalaminya menjadi insecure atau tidak percaya diri. Akhirnya, beberapa orang justruk menarik diri dari pergaulan karena tidak nyaman dengan kerontokan rambut yang begitu parah.
Untuk menyiasati rambut rontok, beberapa orang sering kali berganti-ganti shampoo atau conditioner. Biasanya, mereka akan cenderung memilh shampoo yang bertanda khusus rambut rontok atau shampoo yang berbahan natural.
Baca Juga: Punya Masalah Kulit dan Bekas Jerawat? Serum Lokal dari Somethinc Solusinya
Namun, sering kali hasilnya tidak sesuai harapan. Berganti-ganti shampoo ternyata tidak mengurangi rambut rontok, tetapi beberapa orang justru mengalami kerontokan yang semakin parah.
Nah, kalau sudah begitu, sebaiknya gunakan cara-cara alami dalam merawat rambut agar rontoknya dapat berkurang dan rambut menjadi lebih sehat.
Rambut rontok memang perlu perawatan ekstra. Meski begitu, ternyata bahan-bahan yang bisa digunakan untuk merawat rambut rontok ternyata bisa mudah ditemukan, lho. Kamu bisa mencari bahan-bahan tersebut di dapurmu. Dilansir dari berbagai sumber berikut kami rangkum apa saja bahan-bahannya?
Bawang mengandung tinggi sulfur yang efektif untuk mengurangi kerontokan rambut. Sedangkan madu memiliki kandungan antioksidan yang berguna untuk menjaga kesehatan rambut dan berfungsi untuk memperkuat batang rambut.
Kamu bisa menggunakan bawang dan madu sebagai masker kulit kepala. Caranya, potong bawang dan peras airnya. Campurkan perasan bawang dengan satu sendok makan madu. Oleskan di kulit kepala dan diamkan selama 2 jam. Setelah itu bilas hingga bersih. Kamu bisa ulangi cara ini setiap hari untuk hasil yang maksimal.
Buat kamu yang memiliki minyak zaitun di rumah, kamu bisa menjadikan bahan alami ini sebagai olesan di kulit kepala. Minyak zaitun mengandung vitamin A, C, D, E dan K serta zat besi dan kalsium yang dapat mengurangi rambut rontok.
Cara menggunakan minyak zaitun untuk mengurangi rambut rontok cukup mudah, cukup oleskan minyak zaitun ke kulit kepala secara merata dan pijat dengan lembut. Diamkan selama 30 menit dan bilas hingga bersih. Tapi ingat, ini minyak zaitun untuk kosmetik ya, bukan yang untuk memasak.
Mengandung epigallocatechin-3-gallate (EGCG) yang dapat meningkatkan pertumbuhan rambut. teh hijau menjadi salah satu bahan alami yan bagus untuk merawat kulit pasca kerontokan hebat. Kamu hanya perlu menyeduh 2 kantong teh hijau dalam secangkir air. Tunggu hingga dingin dan aplikasikan ke seluruh rambut serta kulit kepala secara merata. Jangan lupa untuk diamkan selama 60 menit dan bilas dengan air bersih.
Ibu-ibu pasti tidak asing lagi dengan bahan yang satu ini. Ternyata, santai bisa menjadi bahan alami untuk mengurangi rambut rontok, lho. Sari kelapa ini mengandung zink, vitamin E, vitamin B6, kalium, dan fosfor yang membuat rambut lebih halus dan tidak mudah rontok. Kamu bisa mengoleskan santan murni ke seluruh permukaan rambut hingga kulit kepala. Bilas santan menggunakan sampo serta air bersih setelah didiamkan selama 30 menit.
Bahan ini sangat mudah ditemui di manapun, dan sudah pasti sering ada di dapur kamu. Putih telur mengandung protein, kalsium, dan magnesium yang dapat meningkatkan pertumbuhan rambut. Aplikasikan putih telur ke seluruh kulit kepala dan rambut. diamkan 10-15 menit, lalu bilas dengan air bersih.
Lidah buaya memiliki banyak berkhasiat untuk perawatan tubuh, mulai dari perawatan kulit hingga rambut. Salah satu khasiat lidah buaya ialah untuk meningkatkan pertumbuhan rambut karena mengandung vitamin A, D, serta zat besi dan protein.
Lidah buaya bisa digunakan sebagai masker rambut, caranya dengan mengoleskan gel lidah buaya secara merata pada rambut dan kulit kepala. Diamkan selama 15 menit dan bilas dengan air hangat sampai bersih. Ulangi cara ini setiap hari secara teratur untuk hasil yang maksimal.
Alpukat merupakan buah yang mengandung protein alami. Protein dapat membantu meningkatkan kesehatan kulit kepala. Caranya, kamu memerlukan satu buah alpukat dan hancurkan. Lalu, aplikasikan pada rambut serta kulit kepala. Pijat secara perlahan dan diamkan selama 15-20 menit. Setelah itu bilas dengan air bersih.
Buah berwana kuning ini mengadung asam folat yang dapat mengatasi rambut rontok. Hancurkan satu buah pisang dan campurkan dengan minyak zaitun, madu, susu atau santan. Lalu aplikasikan pada kulit kepala dan rambut, dan diamkan selama 15-30 menit. Lalu bilas dengan air bersih.
Perubahan hormon ternyata bisa menjadi penyebab rambut rontok. Perubahan hormon yang disebabkan oleh kehamilan, persalinan, menopause, dan gangguan tiroid bisa menyebabkan kerontokan pada rambut.
Stress, depresi, atau tekanan fisik yang berat bisa memengaruhi hormon dalam tubuh kita. Hal tersebut bisa berakibat pada kerontokan rambut.
Kurangnya asupan gizi juga bisa menjadi penyebab rontoknya rambut. Rambut bisa tumbuh menjadi lebih tipis dan rapuh. Orang-orang yang mengalami diet ketat juga bisa terserang rambut rontok akibat tidak terpenuhinya asupan gizinya.
Kekurangan darah atau animea membuat penderitanya kekurangan zat besi. Zat besi mempunyai peran penting dalam memproduksi hemogoblin dalam darah. Hemoglobin ini bertugas untuk mengantarkan oksigen untuk merangsang pertumbuhan rambut.
Mengonsumsi obat-obatan tertentu dapat meningkatkan risiko rambut rontok. Obat-obatan yang dapat meningkatkan risiko rambut rontok antara lain obat-obat yang digunakan untuk menangani depresi, tekanan darah tinggi, dan gangguan jantung.
Cara kerja kemoterapi ialah menghentikan atau memperlambat pertumbuhan dan pembelahan sel-sel yang membelah dengan cepat. Sel yang ada di kulit kepala menjadi salah satu targetnya. Itu menjadi alasan seseorang yang menjalani kemoterapi cenderung mengalami kerontokan dalam jangka Panjang.
Sering berganti produk shampoo dapat membuat rambut mudah rontok dan terlihat semakin tipis. Untuk itu pastikan memakai satu produk saja agar tidak memperparah kemungkinan kerontokan rambut. (FAS)
Baca Juga: Gigi Goyang Jadi Tanda Diabetes? Ini Kata Dokter Spesialis
gaya hidup cari gaya tips kesehatan bahan alami untuk rambut rontok
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...