CARITAU JAKARTA – Di Grup A Piala Dunia Qatar 2022, Belanda praktis jadi unggulan utama yang akan lolos ke babak gugur. Lawan-lawannya dinilai tidak punya potensi kejutan untuk menghentikan langkah mereka.
Di Grup A belanda akan menghadapi sang tuan rumah, Qatar lalu Ekuador dan juga Senegal.
Baca Juga: Hasil Piala Afrika 2023: Juara Bertahan Senegal Tersingkir oleh Pantai Gading
Banyak yang mengatakan bahwa Belanda akan melaju tanpa halangan ke fase knock out, sementara tim lain yang menghuni grup A hanya berebut tiket runner up. Di posisi ini, ketiga tim akan bertarung habis-habisan untuk lolos. Baik Qatar yang merupakan tim tuan rumah dan berstatus juara AFC Cup, Equador, maupun Senegal, sang juara Piala Afrika.
Dari tiga tim tersebut, Senegal sejatinya punya peluang sedikit lebih besar untuk lolos dari Grup A. Juara Piala Afrika tersebut tampil cukup menjanjikan pada kualifikasi zona Afrika, di mana pada babak final, mereka mengalahkan Mesir lewat adu enalty.
Hadir di Piala Dunia sebagai salah satu tim unggulan, Belanda datang ke Qatar dengan determinasi tinggi setelah di edisi Piala Dunia sebelumnya harus absen. Tim yang diasuh oleh Louis van Gaal tersebut saat ini menduduki peringkat 8 dunia, berada di atas Portugal dan Jerman.
Dihuni oleh pemain kelas dunia yang bermain di klub besar seperti Frenkie de Jong, Virgil van Dijk, Memphis Depay, dan kawan – kawannya, Belanda diprediksi akan melaju mulus ke babak Knock out Piala Dunia 2022 Qatar. Selain punya sederet pemain bintang berpengalaman, mereka juga memiliki pemain muda seperti Matthijs de Ligt, Ryan Gravenberch, Jurrien Timber, Devyne Rensch, dan Tyrell Malacia.
Tersingkir dari EURO 2020 setelah dikalahkan Republik Ceko di babak 16 besar merupakan titik balik Belanda. Di mana setelah kekalahan tersebut, die Oranje belum pernah kalah di 15 pertandingan terakhir. Catatan yang cukup baik mengingat mereka juga menghadapi Jerman dan Belgia dalam rentetan pertandingan tersebut.
Di UEFA Nations League, penampilan Belanda juga terbilang ciamik. Kantongi 16 Poin dari 6 pertandingan, Belanda catatkan rekor 5 kemenangan dan 1 hasil seri, di mana mereka menjadi pengoleksi poin terbanyak di fase grup Nations League bersama dengan Georgia yang sama-sama kantongi 16 Poin. Cukup fantastis apabila mengingat grup yang dihuni Belanda berisi tim yang kuat yaitu Belgia, Wales, dan Polandia.
Tampil sebagai tuan ruman, Qatar tentunya tidak ini tampil memalukan di hadapan publik sendiri. Anak asuh Felix Sanchez tersebut diprediksi akan tampil maksimal dan dapat menjadi sandungan bagi tim kuat seperti Belanda dan Senegal.
Tampil perdana di Piala Dunia dengan menyandang status sebagai Juara AFC, Qatar saat ini sedang berada dalam kepercayaan diri tinggi. Felix Sanchez yang juga merupakan mantan pelatih Barcelona Junior, telah membuktikan kapasitasnya dengan membuat Qatar menjuarai Piala AFC dan bertengger di peringkat 50 FIFA saat ini.
Qatar memiliki skuad dengan rata-rata umur 26,3 tahun dan dihuni oleh pemain-pemain yang berbakat, Sebut saja Akram Afif yang sudah pernah membela Villarreal, Sporting Gijon, dan Sevilla U19. Akram Afif saat ini membela Al – Sadd, dan merupakan pilar penting untuk Al – Sadd ketika era Xavi Hernandes.
Secara statistik beberapa pertandingan terakhir, performa Qatar bisa dibilang naik turun. Namun, mengingat mereka tampil di angka sendiri, Qatar dapat menjadi batu sandungan bagi Belanda dan Senegal dalam angkah mereka menuju babak 16 besar.
Senegal saat ini sedang dalam performa terbaik mereka dan siap untuk memanfaatkan momentum demi ambisi memecahkan rekor terbaik mereka yakni melaju sampai babak 8 besar.
Senegal saat ini sedang berada di generasi emas mereka. Duduk di peringkat 18 FIFA dan berstatus sebagai juara Piala Afrika, merupakan prestasi terbaik Senegal dalam beberapa tahun terakhir.
Skuad asuhan Allou Cisse berhasil mengamankan tiket menuju Qatar setelah sukses menundukkan Mesir lewat adu penalti pada kualifikasi Piala Dunia Zona Afrika. Sebelumnya, mereka juga berhasil menjuarai Piala Afrika yang pada partai Final juga menghadapi Mesir yang lagi-lagi dimenangkan lewat adu pinalti.
Senegal memiliki skuad yang berbakat dan cocok dengan gaya bermain cepat karena memiliki rata-rata pemain di usia emas yaitu 26,8 tahun. Sadio Mane diprediksi akan menjadi tumpuan Senegal dalam perjalanannya di Piala Dunia mendatang. Pria 30 tahun tersebut saat ini memiliki rekor pencetak gol terbanyak Senegal dengan total 34 gol sejak debutnya di tahun 2012 lalu.
Sama seperti Qatar, beberapa penampilan terakhir Senegal juga naik turun, namun dapat dibilang cukup baik. Mereka diprediksi akan tampil percaya diri dan apabila semua berjalan lancar, akan lolos ke babak 16 besar bersama Belanda nanti.
Luput dari sorotan, namun tidak boleh dilupakan. Begitulah posisi Ekuador di Grup A Piala Dunia 2022 Qatar mendatang. Tim yang memiliki tradisi sepak bola dan pemain yang bermain di berbagai penjuru Eropa ini dapat menjadi kejutan di Piala Dunia, yang biasanya memang ajang yang selalu dipenuhi banyak kejutan.
Bertengger di posisi 44 peringkat FIFA, Ekuador yang dinahkodai oleh Gustavo Alvaro patut diperhitungkan untuk lolos ke babak 16 besar. Ekuador berhasil memastikan diri menuju Piala Dunia setelah menduduki peringkat 4 klasemen kualifikasi piala dunia zona Amerika Selatan.
Skuad Ekuador saat ini didominasi oleh pemain-pemain muda. Dengan usia rata-rata 25,2 tahun, membuat skuad Ekuador adalah skuad termuda kedua di Piala Dunia 2022 Qatar, hanya tepat berada di bawah Amerika Serikat yang memiliki usia rata – rata 24,5 tahun. Sang kapten, Enner Valencia diprediksi akan menjadi pilar penting untuk La Tri dalam perjalanan mereka di Piala Dunia mendatang. Enner Valencia saat ini adalah top skor sepanjang masa Ekuador yang telah mencetak 35 gol untuk tim asal Amerika Selatan tersebut.
Secara catatan statistik, Ekuador terlihat banyak menggelar laga persahabatan untuk persiapan mereka dalam menghadapi Piala Dunia 2022. Mereka banyak menjalani laga uji coba melawan tim kuat seperti Argentina, Brazil, Jepang, dan juga beberapa negara Amerika Selatan lainnya.
Hasilnya juga cukup memuaskan. Berhasil menahan Imbang Jepang, Brazil, dan Argentina serta mengalahkan Meksiko dan Chile, membuktikan bahwa mereka adalah tim yang siap berlaga di Piala Dunia 2022 di Qatar mendatang.
Para pundit dan fans sepak bola akan mengatakan bahwa Belanda dan Senegal akan lolos ke putaran 16 besar Piala Dunia Qatar. Namun, kejutan di Piala Dunia sangat sering terjadi.
Seperti pada saat Kroasia kejutkan dunia ketika melaju sampai ke Final Piala Dunia 2018 di Russia, Kosta Rika yang berhasil melaju ke 8 besar dan mengalahkan Italia dan Uruguay di Piala Dunia 2014, dan Turki yang berhasil amankan peringkat 3 di Piala Dunia 2002 silam.
Pada akhirnya, statistik tidak akan berarti di hadapan tim yang penuh dedikasi. Tentu akan sangat menarik untuk menyaksikan sepak terjang tim-tim di atas pada fase penyisihan Grup A Piala Dunia 2022 Qatar mendatang. Apakah akan sesuai prediksi, atau akankah kejutan Piala Dunia kembali terjadi? (ZAS)
Baca Juga: Senegal Sapu Bersih Laga di Fase Grup Piala Afrika 2023, Cisse Apresiasi Skuadnya
preview grup a piala dunia 2022 timnas belanda favorit di grup a timnas senegal tuan rumah qatar
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024