CARITAU JAKARTA - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll memuji tim asuhannya ketika menumbangkan Bhayangkara di pertandingan pekan ketiga Liga 1 2023/2024.
Diketahui, duel Persija Jakarta vs Bhayangkara Presisi tersaji di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, Minggu (16/7/2023) malam. Adapun, Macan Kemayoran menang dengan skor 4-1.
Baca Juga: Sempat Meredup di Awal Musim, Marko Simic Kembali Bangkit Bersama Persija
“Pada 15 menit pertama kami membuat kesalahan beberapa kali, garis pertahanan kami terlalu naik maka dari itu kami kejebolan lebih dulu. Tapi para pemain memberikan reaksi yang luar biasa, mereka tidak gugup, membalas dengan gol indah, dan menurut saya kami mampu mencetak mencetak satu sampai dua gol lebih,” kata dia, dikutip situs resmi Persija.
Dia melanjutkan, kemenangan ini menjadi modal yang bagus untuk Riko dkk. untuk menatap laga berikutnya. Pasalnya, hasil ini merupakan kemenangan perdana Persija dalam mengarungi musim 2023/2024.
“Ini menjadi kemenangan yang penting untuk kami. Dengan kemenangan ini kepercayaan diri menjadi meningkat dan langkah demi langkah permainan Persija yang sebenarnya akan muncul,” tutur Thomas.
Sementara itu, Penyerang Persija Marco Simic menyambut positif kemenangan perdana timnya di musim ini. Di laga tersebut, penyerang asal Kroasia itu turut menyumbang dua gol.
“Saya mau mengucapkan selamat kepada tim yang telah meraih kemenangan pertama di musim ini. Saya juga berterima kasih telah diberikan kesempatan oleh Coach Thomas (Doll),” ujar Simic.
Adapun, gol Simic tercipta lewat eksekusi penalti sempurna di menit ke-18 dan gol lewat sepakan keras kaki kirinya pada menit 34. Torehan dua gol tersebut menggenapkan catatan golnya bersama Persija menjadi 100 gol.
“Saya senang akhirnya saya bisa kembali. Semoga saya dijauhkan dari cedera dan bisa memberikan banyak hal untuk Persija. Karena kami mempunyai target besar di akhir musim, saya harap kami bisa merasakan kesenangan bersama pada saat itu,” ucap Simic.
“Seperti yang kalian tahu saya telat bergabung dengan tim dimana saya baru tiga minggu berlatih dengan yang lainnya. Bukan hanya saya saja tapi ada pemain asing lainnya. Jadi saya pikir kami butuh waktu untuk menunjukkan bagaimana permainan kami yang sebenarnya,” tutup Simic. (RMA)
Baca Juga: Polemik Pelepasan Pemain Klub ke Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir: Saya Yakin Ada Jalan
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024