CARITAU SURABAYA – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur menyalakan 254 rumah ibadah di Jawa Timur bantuan tambah daya gratis hasil donasi para pegawai
“Bertepatan dengan bulan Ramadhan dan promo Ramadhan Berkah, pegawai PLN di Jawa Timur menggalang donasi secara sukarela untuk tambah daya gratis rumah ibadah. Semangat yang digaungkan oleh rekan-rekan PLN adalah beramal jariyah sebanyak-banyaknya melalui program ini,” papar General Manager PLN UID Jawa Timur Lasiran dalam keterangannya, Senin (10/4/2023).
Promo Ramadhan Berkah 2023 merupakan promo tambah daya untuk rumah ibadah yang berlaku hingga 30 April 2023. Hanya dengan Rp 150 ribu, rumah ibadah bisa menaikkan daya hingga 5.500 Volt Ampere (VA).
Lasiran menambahkan melalui program ini, PLN ingin hadir di tengah masyarakat dan membawa manfaat.
“Tidak hanya menyediakan pasokan listrik yang andal ke seluruh rumah pelanggan, kami juga ingin membawa manfaat kepada masyarakat. Dengan adanya listrik dapat meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan,” tuturnya.
Pengurus Musholla Buchori --salah satu peerima donasi --Syamsul mengucap syukur atas bantuan tambah daya gratis yang diberikan PLN.
"Alhamdulillah kami kemarin mendapat bantuan AC dan saat dinyalakan ternyata jeglek, bersyukur sekali mendapat bantuan program ini, sehingga mampu memperlancar kegiatan ibadah kami," jelas Syamsul.
Bagi pelanggan yang ingin menikmati promo tambah daya ini tidak perlu datang ke kantor, cukup melakukan pengajuan melalui aplikasi PLN Mobile yang telah ter- install pada smartphone . Berikut langkah permohonan tambah daya Ramadhan Berkah melalui PLN Mobile
1. Pilih menu ubah daya dan migrasi
2. Lengkapi data berupa ID pelanggan, lokasi, pilihan layanan , SLO, pilih token khusus prabayar, dan data diri pemohon.
3. Cek kembali detail permohonan lalu klik kirim permohonan
4. Baca syarat dan ketentuan lalu klik setuju
5. Tekan Ok untuk melanjutkan proses verifikasi
6. Masukkan kode verifikasi yang telah dikirim melalui email atau nomor handphone, lalu klik kirim
7. Pilih metode pembayaran dan lakukan pembayaran non taglis. (HAP)
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024