CARITAU JAKARTA – Penggemar bulu tangkis tanah air bakal menyaksikan suguhan pertandingan spektakuler Tepok Bulu 2022 yang menyajikan laga ganda putri selebritas versus influencer, yakni Raisa dan Anya Geraldine melawan Hesti Purwadinata dan Erika Carlina.
Pertandingan para pesohor jelita itu tersaji dalam acara ‘Tepok Bulu 2022’ yang digagas duo influencer Vincent dan Desta melalui Vindes Sport yang digelar di Mahaka Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Minggu (3/7/2022).
Baca Juga: Laga Pamungkas Tepok Bulu 2022, Vincent Rompies Menang Dua Set Langsung Lawan Valentino Jebreet
Selain pertandingan pembuka nan menawan, juga bakal tersaji laga antara Vincent Rompies melawan Valentino Jebret yang bakal menghadirkan trio komentator Deddy Mahendra Desta, Taufik Hidayat dan Coach Justin.
"Pintu dibuka mulai pukul 14.00 di Mahaka Square dan TETAP AKAN DISIARKAN LANGSUNG dari Youtube Vindes mulai pukul 19.00 WIB," tulis akun Instagram @vindes.ig.
Tak hanya laga tepok bulu, acara dimeriahkan sejumlah artis untuk menghibur atlet dan penonton di lapangan, yakni Ardhito Pramono, Oomleo Berkaraoke, Andre Taulany, Tari Ratoh Jaroe, Afif Xavi, Oki Rengga, Awwe dan Randhika Djamil.
Tiket ‘Tepok Bulu 2022’ dibagi dalam dua kategori, yakni 'Nonton Agak Jauh’ (reguler) Rp100 ribu dan ‘Nonton Agak Dekat’ (VIP) Rp200 ribu yang tiketnya dijual secara terbatas dan dapat dibeli sejak 24 Juni 2022 melalui website www.vindes.id.
Kabar terbaru, tiket pertandingan Tepok Bulu 2022 telah habis terjual dan bahkan ludes hanya dalam beberapa menit.
Vincent Ryan Rompies, CEO Vindes Media, mengatakan bahwa Vindes Sport Tepok Bulu yang dibalut entertainment alias hiburan merupakan kegiatan sosial melalui kampanye #ArenaWarga.
"Kami mengemas Vindes Sport dengan gimmick-gimmick ala Vindes," ujar Vincent.
Lewat kegiatan sosial #ArenaWarga, pria yang dulu dikenal sebagai pembetot bass Club 80's ini berharap, Tepok Bulu 2022 bisa meningkatkan semangat silaturahmi, gotong royong dan kekeluargaan dari para warga, yang di era digital sekarang semakin berkurang.
"Harapannya, kami ingin menghasilkan pertunjukan dan aktivitas yang dapat lebih menginspirasi orang-orang untuk lebih aware dengan olahraga, khususnya bulu tangkis," imbuh Vincent.
Vindes Sport edisi ‘Tepok Bulu 2022’ merupakan rangkaian Vindes Sport ketiga setelah dua acara sebelumnya, yakni ping pong antara Deddy Mahendra Desta melawan Onadio Leonardo di pertandingan pertama dan Abdel versus Achrian di pertandingan kedua.
Sementara menurut Deddy Mahendra Desta, pemilihan olahraga bulu tangkis di edisi ketiga Vindes Sport disebabkan bulu tangkis merupakan salah satu cabang olahraga yang sangat populer dan digemari oleh masyarakat Indonesia, serta menyumbang banyak prestasi di level dunia.
"Keberhasilan Vindes Sport di dua event sebelumnya membuat kami tertantang untuk selalu berkarya dalam bidang olahraga. Kami mencoba mengulang lagi dari nol keberhasilan acara kemarin, karena mempertahankan keberhasilan lebih susah daripada merebutnya," beber pria yang akrab disapa Desta ini.
Melihat keberhasilan Vindes Sport pada dua laga sebelumnya, Valentino Jebret yang bakal berlaga hidup mati melawan Vincent menilai, Vindes Sport bisa menjadi ajang berkolaborasi dalam meramaikan olahraga bulu tangkis.
"Selain menjadi hobi, olahraga khususnya bulu tangkis harus mendapatkan atensi yang lebih, prestasi yang lebih banyak, serta menjadikan industri sportainment. Lebih luas lagi dan kalau berhasil, harus diapresiasi. Vincent adalah orang yang aktif bulutangkis dan Vindes Media mempunyai Vindes Sport yang bisa meningkatkan atensi tersebut,” kata Valentino yang dikenal publik sebagai komentator sepak bola ini. (RIO)
Baca juga :
Raisa-Anya Geraldine versus Hesti Purwadinata-Erika Carlina, Netizen Bingung: Pilihan yang Sulit
Deretan Seleb Tanah Air yang Punya Hobi Bermain Bulu Tangkis
'Susi Susanti: Love All' dan Kisah Perjuangan Pebulutangkis Legenda Indonesia
Hesti Purwadinata Akui Tak Punya Pengalaman Main Bulu Tangkis
Baca Juga: Tim Abang-Abangan Hesti/Erika Menang Duel Lawan Raisa/Anya di Vindes Tepok Bulu 2022
tepok bulu 2022 raisa dan anya geraldine hesti purwadinata dan erika carlina vincent dan desta vinde sport
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...