CARITAU JAKARTA – Kalian pernah gak sih tertarik dengan orang lain karena wangi parfumnya? Ternyata, penggunaan parfum atau minyak wangi bisa menarik perhatian dan menambah rasa percaya diri, lho.
Menurut pakar psikologi klinis, Tara De Thouars, pemakaian parfum dapat meningkatkan reaksi emosional yang positif sehingga membuat percaya diri seseorang keluar.
Baca Juga: Ribuan Penggemar Hadir di Fan Sign NCT 127, Taeyong: Terima Kasih Semoga Kalian Menyukainya
Tara juga berpendapat bahwa rasa kepercayaan diri yang tinggi juga bisa membuat seseorang menarik di mata orang lain. Itu menjadi salah satu alasan mengapa orang yang memakai parfume bisa terlihat lebih menarik.
Selain itu, wangi parfume juga bisa membentuk memori kita terhadap momen ataupun orang yang memakai parfume. Tara menjelaskan, efek parfume atau wewangian yang dipakai seseorang itu ada dua, yakni menimbulkan rasa percaya diri dan menarik perhatian.
"Buat orang lain, itu akan menarik perhatian. Aura percaya diri yang keluar dari seseorang akan menimbulkan kesan tertentu dan membuat memori tentang momen itu. Jadi, setiap mencium kembali aroma itu emosi ketika pertama kali bertemu atau mencium aroma itu juga akan keluar," jelas Tara seperti dikutip dari CNN Indonesia.
Nah, buat kalian para NCTzen, pernah kepikiran gak sih mengenai parfume apa yang dipakai oleh para anggota NCT Dream? Kita sering kali melihat visual mereka melalui layar kaca, tetapi mungkin sebagian dari kita belum pernah bertemu langsung dan mencium wangi parfumenya.
Buat kamu yang kepo dan mau kembaran parfume sama idola, nih kita spill parfume apa saja yang dipakai oleh anggota NCT Dream.
Haechan belakangan sedang adiktif dengan salah satu merk parfum hits dengan botol aesthetic, yakni Diptyque. Ia sendiri nampaknya memiliki beberapa koleksi parfum asal Paris ini, salah satunya yang ia spill melalui Instagram live-nya adalah Diptyque Orpheon.
Wangi Orpheon kurang lebih menggambarkan wangi powdery. Orpheon ini memiliki top note: juniper berries, middle note: jasmine, base note: powdery, cedar & tonka bean. Buat cewe-cewe yang mau memiliki wangi yang sama dengan Haechan bisa banget lirik parfum ini loh, karena parfum ini unisex.
Parfum ini sangat popular sejak tahun 2001. Memiliki kilauan aroma buah-buahan yang bercampir dengan bunga bisa membangkitkan energi bagi mereka yang menciumnya. Top notes parfum ini tuh citrus dan granny Smith Apple, dan ada aroma Bamboo dan Jasmie untuk heart notes-nya. Kebayang nggak sih gimana wangi Renjun ini benar-benar match dengan personality dia yang into art?
Memiliki karakter yang cukup ceria dan soft, secara tak sadar juga memengaruhi Nana, panggilan akrab Jaemin dari penggemar, untuk memilih parfum yang ia gunakan sehari-hari. Wangi dari parfum yang dipakai oleh Jaemin & Baekhyun ini fresh, clean, dan powdery. Parfum ini cocok banget buat kamu si penyuka wangi segar, karena memiliki top notes citrus dan verbena lemon!
Parfum Jo Malone Myrrh & Tonka ini selain dipakai oleh Mark, ternyata juga dipakai oleh Jaehyun loh. Parfum ini punya top notes vanilla dan amber, serta dry down nutty yang cocok banget untuk kamu pencinta parfum manis. Mau memiliki wangi kembaran dengan Mark dan Jaehyun, Jo Malone Myrrh & Tonka bisa menjadi pilihanmu!
Creed Aventus diawali dengan perpaduan aroma segar dan manis bergamot, black currant, nanas dan apel. Dengan wangi yang soft, lembut, tidak menyengat, dan tahan lama membuat parfum ini sangat cocok dipakai oleh Jeno si our sporty and puppy boy!
Meski menjadi anggota termuda dari NCT, ternyata pemilihan parfum Jisung nampaknya tak mencerminkan dirinya sebagai adik paling bontot di antara anggota NCT. Ternyata, ia memilih Acqua di Parma dengan varian Blue Mediterraneo sebagai parfumnya yang memiliki wangi yang cukup manly! Parfum ini memiliki aroma woody aromatic dengan top notes Myrtle, Lemon, Bergamot And Basil, dan heart notes Sea Notes and Jasmine.
Meski rekan-rekan setimnya memiliki parfum favorit, ternyata tak membuat anggota termuda sebelum Jisung ini juga mengikuti jejak teman-temannya di NCT loh. Melalui live Instagram, Chenle pernah membagikan ia tidak menyemprotkan parfum apa-apa karena ia menyukai bau natural dari tubuhnya. Meski begitu, Jisung mengakui Chenle tetap wangi walau tak memakai parfum.
Nah, itu dia parfum yang dipakai oleh masing-masing anggota NCT. Menurut kalian, pemilihan parfum mereka cocok nggak dengan personality mereka? Atau setelah ini ada yang mau punya wangi kembaran dengan mereka? (FSY)
Baca Juga: TXT Akan Tampilkan Langsung 'Do It Like That' saat Konser di Jakarta
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...