CARITAU JAKARTA - Nama Masjid Jami Al Anwar pastinya sudah tak asing bagi warga Jatinegara, terutama mereka yang tinggal di kawasan Rawa Bunga. Masjid Jami Al Anwar terletak di Jatinegara, Jakarta Timur. Masjid Jami Al Anwar menjadi tempat ibadah satu-satunya yang di Jatinegara pada kala itu. Didirikan Datuk Umar atau biasa disebut Datuk Biru, masjid ini menjadi saksi sejarah adanya Rawabangke. Sudah ada sebelum tahun 1700-an, pondasi, Pintu hingga mimbar di Masjid Jami Al Anwar, Jatinegara, Jakarta Timur sudah berumur ratusan tahun. Jadi dulu dibangun dan sederhana aja, seperti Masjid Demak karena ini memang Betawi, Demak dan Banten satu guru. "Kemungkinan dibangun oleh keturunan atau trah-trah, baik Sultan Banten maupun Cirebon. Jadi masjid ini sudah sangat tua sekali. Aslinya tiang 12, dibangun oleh 12 desa,". Sekiranya ada 12 desa pada masa itu yang menyumbangkan 12 tiang kayu jati asli Jawa Timur. (CARITAU - MUNZIR)
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...