CARITAU JAKARTA - Setelah merilis poster yang memperkenalkan lima karakternya, ‘Domikado’ akhirnya hadir untuk pertama kalinya menjadi salah satu pengisi acara Festival Dongeng Internasional Indonesia 2022 pada Minggu (27/11) di Museum Nasional Jakarta.
“Memperkenalkan ‘Domikado’ di FDII 2022 untuk pertama kali merupakan awal yang baik dari perjalanan ‘Domikado’," kata kreator ‘Domikado’ Anggia Kharisma dalam keterangannya, Selasa.
"Dengan antusiasme penonton yang sangat luar biasa serta menyenangkan juga sangat hangat di FDII 2022, kami percaya bahwa teman-teman ‘Domikado’, nantinya bisa menjadi sahabat baru untuk anak dan keluarga Indonesia."
Baca Juga: Ajak Penonton Gali Potensi Anak dengan Cara Berbeda, Domikado Hadirkan Lagu 'Cita-Cita'
Lebih lanjut, dilansir dari Antara, Anggia berharap dengan menampilkan 5 karakter secara langsung pada acara FDII 2022, anak-anak dan keluarga dapat merasakan pengalaman secara langsung untuk belajar bersama dan berkenalan dengan Astrobek, Bea, Beo, Ciscis, dan Cricket.
Dibawakan oleh Ryan Adriandhy sebagai narator, pertunjukan ‘Domikado’ di panggung utama FDII bercerita mengenai kelima karakter imut tersebut.
Lewat cerita yang lucu dan menarik, teman-teman ‘Domikado’ mengajak penonton anak-anak dan keluarga untuk belajar tangga nada bersama-sama.
“Domikado” sendiri adalah program serial edutainment dari Visinema untuk anak-anak dan keluarga yang dikemas dengan konsep puppets show dan variasi animasi kreatif yang akan segera ditayangkan di Youtube.
“Sungguh tidak sabar rasanya untuk menayangkan serial edutainment Domikado di Youtube yang akan kami rilis bulan Desember ini,” kata Anggia. (IRN)
Baca Juga: Serial Edutainment 'DOMIKADO' Episode Perdana Tayang Hari Ini
domikado festival dongeng internasional indonesia 2022 anggia kharisma ryan adriandhy
Pj Teguh Instruksikan Perangkat Daerah Bersinergi...
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...