CARITAU QATAR – Label grup Neraka pada Grup E Piala Dunia 2022 ternyata memenuhi ekspektasi pecinta sepak bola. Pasalnya, hingga laga pamungkas yang bakal dihelat pada Jumat (2/11/2022) dini hari WIB, semua tim masih bersaing ketat untuk lolos.
Merujuk tabel klasemen, Spanyol bertengger di posisi puncak dengan raihan empat poin, lewat satu kali kemenangan dan satu lainnya berakhir imbang.
Baca Juga: Link Streaming Grup E Piala Dunia 2022: Siapakah yang Bakal Lolos dari Grup Neraka?
Jepang dan Kosta Rika membuntuti di posisi kedua dan ketiga dengan total tiga poin. Sedangkan Jerman di posisi buncit lewat raihan satu poin.
Praktis, tidak ada tim yang dipastikan benar-benar lolos meskipun peluang besar ada di tangan La Furia Roja. Namun, tim asuhan Luis Enrique itu mesti waspada, karena mereka bisa saja terpeleset.
Sedangkan Jepang dan Kosta Rika harus menang untuk mengamankan satu tempat. Hasil imbang saja disinyalir tak mampu memastikan langkah kedua tim tersebut, karena harus bergantung dengan pertandingan lainnya.
Adapun Jerman, satu-satunya yang bisa menyelematkan wajah mereka hanyalah kemenangan.
Laga terakhir Grup E ini akan digelar pada Jumat, 2 Desember 2022 dini hari WIB dengan waktu yang serentak.
Spanyol bakal beradu tangguh dengan Jepang. Sementara itu Jerman menghadapi Kosta Rika. Dilansir dari sejumlah sumber, berikut skema setiap tim agar bisa lolos ke 16 besar dari Grup E;
Spanyol Lolos jika:
1. Menang atas Jepang sekaligus memastikan menjadi jawara grup.
2. Imbang dengan Jepang, dan laga Kosta Rika vs Jerman juga berakhir imbang atau ada pemenang.
3. Kalah dari Jepang, serta laga Kosta Rika vs Jerman harus berakhir imbang. Kalaupun dalam situasi ini Jerman menang atas Kosta Rika, itu tidak lebih dari selisih 7 gol atau Spanyol tidak dibantai Jepang.
Jepang Lolos jika:
1. Menang atas Spanyol, dan menjadi juara grup jika laga Kosta Rika vs Jerman berakhir imbang, atau Kosta Rika menelan kekalahan.
2. Imbang dengan Spanyol, dan laga Kosta Rika vs Jerman juga berakhir imbang.
Kosta Rika Lolos jika:
1. Menang atas Jerman, dan menjadi juara grup jika laga Jepang vs Spanyol berakhir imbang.
2. Imbang dengan Jerman, dan Jepang kalah dari Spanyol.
Jerman Lolos jika:
1. Menang atas Kosta Rika, dan Jepang kalah dari Spanyol.
2. Kalau laga Jepang vs Spanyol berakhir imbang, Jerman harus menang atas Kosta Rika dengan selisih minimal 2 gol.
3. Bila Jepang menang atas Spanyol (asumsi selisih 1 gol), Jerman harus menang dengan selisih minimal 8 gol. Begitu dengan selisih gol seterusnya.
(RMA)
hitung-hitungan peluang lolos grup e piala dunia 2022 jerman terjepit spanyol bisa angkat kaki
Pj Teguh Instruksikan Perangkat Daerah Bersinergi...
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...