CARITAU MAGELANG – Gubernur Akademi Militer (Akmil), Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., mengajak para Taruna dan Taruni Akmil untuk bersiap menjadi ‘petarung’ bangsa, yang diartikan sebagai pejuang yang penuh energi, tangguh, amanah, responsif, unggul, bersemangat, dan gigih. Dengan semangat ini, Taruna dan Taruni Akmil akan menjadi generasi yang siap dan mampu memimpin bangsa menuju masa depan yang lebih baik.
Menurut Gubernur Akmil, menjadi seorang petarung adalah kewajiban bagi Taruna dan Taruni mengingat mereka memasuki periode kompetisi dalam berbagai aspek kehidupan yang semakin kompleks, termasuk dalam bidang militer. Kualitas kompetensi mereka sangat bergantung pada kemandirian dan kemampuan SDM yang dimiliki. Oleh karena itu, dihimbau untuk memotivasi diri dan terus meningkatkan kemampuan diri agar dapat menghadapi perubahan yang cepat dan tak terduga di dunia luar.
Baca Juga: Diresmikan Jokowi, Menhan Prabowo Renovasi Graha Utama Akmil
“Para Taruna dan Taruni, sebagai calon pemimpin bangsa di masa depan, diharapkan mampu mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang pesat serta bersedia berkompetisi dalam berbagai situasi,” ujar Mayjen Sidharta dalam amanatnya saat menjadi Inspektur Upacara Bendera di Lapangan Pancasila Akademi Militer Magelang, Senin (18/9/2023) lalu.
Selain itu, Gubernur Akmil juga mengingatkan pada segenap Taruna dan Taruni serta seluruh unsur Organik, baik militer maupun PNS ihwal pentingnya menjaga netralitas dan jati diri TNI, dengan tidak terlibat dalam politik praktis mengingat tahun politik pemilihan umum Capres-Cawapres Tahun 2024 semakin mendekat.
“Peningkatan suhu politik nasional yang cenderung meningkat. Dalam konteks ini, atas perintah Pimpinan TNI/TNI AD, beliau menekankan pentingnya menjaga netralitas dan jati diri TNI, dengan tidak terlibat dalam politik praktis,” pungkas Mayjen Sidharta. (FAR)
Baca Juga: Gubernur Akmil Beri Bantuan Air Bersih untuk Masyarakat Kaloran Temanggung
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024