CARITAU SUKABUMI - Gempa bumi Magnitude M5,8 guncang Kabupaten Sukabumi dan sekitarnya, Kamis (8/12/2022).
Gempa tersebut cukup dirasakan di Bandung, Bogor hingga di wilayah Jakarta.
Baca Juga: Jakarta Diprakirakan Diguyur Hujan Siang hingga Malam
Kejadian tersebut terjadi pada pukul 07:50:57, pusat gempa berlokasi di 7.11 LS, 106.99 BT atau 22 Km tenggara dari Kota Sukabumi. Kedalaman gempa 104 Km.
BMKG meneruskan kabar tersebut agar diketahui warga.
"Dirasakan (Skala MMI): IV Rancaekek, III Lembang, III Bogor, III Bandung, III Pangandaran, III Padalarang, III Pamoyanan, III Sumedang, III Cianjur, II Cisolok, II Sumur, II Sukabumi, II Jakarta Selatan, II Garut, II Bekasi, II Tangerang Selatan," bunyi BMKG di situs resminya.
Hingga saat ini, belum diketahui adanya laporan kerusakan atau korban jiwa. BMKG pun menyebut, gempa tersebut tidak berpotensi Tsunami. (RMA)
Baca Juga: Awal April, BMKG Prakirakan Sejumlah Provinsi Diguyur Hujan Ringan Hingga Lebat
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024