CARITAU JAKARTA – Partai Demokrat menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Gedung Jakarta Convention Center, Senayan. Agenda tersebut diikuti oleh ribuan kader dari berbagai tingkatan dan berlangsung selama dua hari, Kamis-Jumat (15-16/9/2022).
Rapimnas diikuti oleh sejumlah elit Partai Demokrat, seperti Presiden Indonesia ke-6 yang juga Ketua Majelis Tinggi Partai Demokarat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) serta adik kandung AHY, Waketum Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas).
Baca Juga: Sebelum Dilantik Jadi Menteri ATR, AHY Menghadap Prabowo
Dalam pidatonya, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono menyinggung soal situasi objektif hari ini mengenai ekonomi rakyat yang semakin sulit. Hal ini ditandai dengan melonjaknya harga kebutuhan bahan-bahan pokok yang semakin menjadi beban masyarakat.
Ia mengaku bahwa dirinya kerap menemukan keluhan di tengah masyarakat selama tiga tahun terakhir. Konon, dirinya telah berkeliling menyambangi desa-desa dan kota-kota di 34 provinsi di Indonesia untuk melakukan dialog dengan masyarakat.
"Persoalan rakyat yang dibahas di Rapimnas ini, senada dengan suara-suara rakyat yang disampaikan langsung kepada saya," kata AHY kepada wartawan.
AHY menginginkan Partai Demokrat dapat berperan aktif dan berkontribusi nyata menawarkan solusi terbaik kepada masyarakat. "Melalui mimbar ini, kami (Partai Demokrat) berkeinginan, menawarkan solusi-solusi terbaik yang dapat menjadi alternatif, penyelesaian masalah rakyat saat ini dan ke depan," tutur dia.
Sontak, pidato tersebut memunculkan respon positif dari ribuan kader yang hadir. Para kader pun bahkan menggemakan slogan 'AHY Presiden' sembari mengangkat bendera dan menepuk-nepuk balon yang berukuran sekitar 30 cm bertuliskan Partai Demokrat.
"AHY Presiden, AHY Presiden, hidup Demokrat," sorak ribuan kader.
Tak lupa juga, sambil menyapa dan melambaikan tangan, AHY menyempatkan diri menyapa ribuan kadernya yang sedari awal sudah menunggu kehadiran dirinya untuk menyampaikan pandangan dalam pidato politik kebangsaan. (GIB)
Baca Juga: Prabowo Hadiri Kampanye Akbar Partai Demokrat di Malang
gelar rapimnas ketum demokrat singgung soal ekonomi rakyat semakin sulit ahy partai demokrat sby
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...
GKJ Pererat Hubungan dengan Warga Melalui Jumat Be...
Demi Kepentingan Kaum Betawi, RK dan Eki Pitung Se...
Pertarungan Dukungan Eks Gubernur Foke dan Anies v...
Buka 35.000 Lowongan Pekerjaan, Pj Teguh Resmikan...