CARITAU JAKARTA - Tinder meluncurkan kampanye terbaru mereka #GerakPakaiTinder untuk mengajak perempuan jadi fearless atau tak takut untuk berkencan. Tinder merilis seri video konten yang menampilkan tiga sosok perempuan hebat, yaitu, penyanyi dan penulis lagu berbakat Danilla, aktris muda yang tengah naik daun Gabriella Desta, serta model cantik sekaligus aktris, Tatyana Akman.
Baca Juga: Perasaan Legawa Danilla Lewat Single Terbaru "Sarwa"
Desta membagikan ceritanya tentang menjadi satu-satunya orang yang jomblo di geng pertemanannya. Ia bercertita, jika dia adalah seorang perempuan mandiri yang tahu cara bersenang-senang dan mengandalkan diri sendiri.
“Tapi sebagai jomblo, terkadang kita sering merasa tertinggal saat melihat orang pacaran di sekitar kita, apalagi kalau di geng sendiri, duh!,” ujarnya dalam keterangan resmi.
Ia juga mengungkapkan, jika kesepian adalah hal yang wajar. Karena cinta atau interaksi adalah kebutuhan sosial yang dasar buat manusia. Kedekatan atau intimasi memang tidak dapat tergantikan dengan hal lain dan itu adalah perasaan yang valid. Menurutnya, menjadi perempuan yang mandiri sekaligus memiliki pasangan adalah hal yang sangat mungkin.
“Kamu bisa jadi cewek mandiri sekaligus tetap menginginkan pasangan! Jadi, yuk mulai terbuka untuk memberi dan menerima cinta,” tambahnya.
Tak hanya Desta, Danilla pun membagikan ceritanya tentang mantan pacar yang hobi datang dan pergi dalam hidupnya yang menurutnya menguji akal sehatnya.
Ia menuturkan, suatu hari dirinya terbangun dan sadar kalau sang mantan sudah tidak lagi memblokir dia di Instagram. Ia mempertanyakan, jika dalam posisi tersebut apakah ini pertanda dari semesta agar dapat kembali bersama? Namun, menurutnya mantan kekasih jadi “mantan” karena ada alasannya.
“Kamu harus berani untuk menutup masa lalu. Stop cek profil Instagram mereka, abaikan godaan untuk balas chat mereka, dan fokuskan energi kamu untuk membuka lembaran baru!,”kata Danilla.
Ada anggapan jika perempuan cenderung move on lebih cepat daripada laki-laki. Hal tersebut bukan berarti perempuan harus lebih dahulu punya pasangan sebelum sebelum mantan pasangannya, hal tersebut sesederhana bagaimana perempuan bisa lebih nyaman dengan diri sendiri, menurut Danilla.
Melalui kampanyenya, Tinder ingin menyampaikan jika penting bagi para perempuan untuk jujur pada diri sendiri, tahu apa yang mereka inginkan, dan tidak sungkan mencari kualitas tersebut dalam sebuah hubungan.
Untuk itu, perempuan harus bergerak dan enggak hanya menunggu semua itu datang dengan sendirinya. Bergerak duluan memang menyeramkan di awal, tapi kita enggak bakal tahu hasilnya sebelum mencoba.
Melalui Tinder memungkinkan kamu untuk ketemu dengan berbagai macam member, jadi selalu ada peluang untuk ketemu orang yang cocok dengan vibe kamu yang unik.
Tinder menyediakan platform kencan online yang aman bagi perempuan melalui berbagai fitur keamanan seperti Blokir, Laporkan, Hapus Jodoh, Verifikasi Foto, dan Pusat Keamanan Tinder.
Dengan Tinder, setiap perempuan dengan pesona uniknya bisa mematahkan stereotip jadul, seperti Desta dengan energi girly-nya, Danilla dengan energi rock and roll-nya, dan Tatyana dengan kepribadian edgy-nya, yang berani bergerak duluan dengan #GerakPakaiTinder. (IRN)
Baca Juga: Tutup Perjalanan Album 'Pop Seblay', Danilla Gelar Konser Gratis Hari Ini
aplikasi kencan dating apps tinder gerak pakai tinder danilla riyadi
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...