CARITAU JAKARTA – Elkan Baggott, bek Timnas Indonesia yang kini menjadi idola para suporter dan pecinta sepak bola tanah air, ternyata pernah tinggal di Bintaro dan sekolah di British School of Jakarta.
Popularitas Elkan Baggott melejit di Indonesia setelah tampil membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020, serta menceploskan gol pertamanya buat Timnas Indonesia saat membantai jiran Timnas Malaysia 1-4.
Baca Juga: Elkan Baggott Tiba ke Pemusatan Latihan, Siap Berikan yang Terbaik untuk Timnas Indonesia
Elkan lahir di Thailand pada 23 Oktober 2002, namun besar di Jakarta. Pada tahun 2008, dia belajar di British School of Jakarta dan tinggal di Bintaro Tangerang, hingga tahun 2011 orang tua membawanya ke Inggris.
Saat ini Elkan merupakan pemain Ipswich Town, salah satu klub Liga Inggris. Namun pada Desember 2021, dia dipinjamkan ke klub kasta kelima Liga Inggris, King'sLynn Town FC.
Sebenarnya bek tengah ini sempat menjadi rebutan tiga negara, Inggris, Thailand dan Indonesia. Namun Elkan akhirnya memilih menjadi warga negara Indonesia (WNI) dan sudah menerima KTP elektronik dari pemerintah Indonesia pada November silam.
Merasa Lebih Dicintai
Elkan Baggottt sempat mengungkapkan tiga alasan menolak dinaturalisasi Thailand dan memilih bermain di Indonesia.
Pertama faktor ibu. Bagi Elkan keluarga adalah alasan utama memilih menjadi WNI dan mengikuti kartu keluarga dari jalur ibu.
"Saya memutuskan menjadi WNI karena pertama keluarga. Saya bangga bisa mewakili keluarga dan negara (memperkuat Timnas Indonesia)," kata Elkan.
Faktor kedua dia mengaku terkesan dengan fans bola Indonesia. Kegilaan masyarakat Indonesia terhadap sepak bola menarik perhatiannya. Rasa fanatik penggemar dan merasa dicintai membuat Elkan merasa sangat dihargai di Indonesia dibanding Inggris.
"Alasan karena fans membuat saya merasa seperti di rumah sendiri. Saya merasa lebih dicintai di sini,” kata Elkan saat menerima e-KTP, Selasa (9/12/2021).
Faktor ketiga takjub dengan perkembangan Timnas Indonesia. Elkan sebenarnya telah memperkuat Timnas Indonesia melalui kelompok usia U-19 dan menjalani debut saat Garuda Muda mengalahkan U-19 Makedonia Utara 4-1 pada laga persahabatan di Kroasia.
Dia kemudian dipanggil ke skuad senior Timnas Indonesia oleh Shin Tae-yong dan pertama kali pada uji coba melawan Afghanistan. Meski Timnas Indonesia kalah 0-1, penampilan Elkan Baggottt saat itu mendapat pujian.
Kini, Elkan yakin Timnas Indonesia bakal menjadi juara Piala AFF 2020, meski menjelang turnamen mengaku sempat gugup karena harapan yang begitu tinggi dari masyarakat Indonesia.
"Gugup itu alamiah karena saya harus bermain bagus. Namun saya tidak mau hal itu membebani pikiran dan berusaha untuk tenang. Ketika melangkah ke lapangan, saya yakin semua itu hilang, yang tinggal hanya fokus," pungkasnya.
Kita tunggu saja kontribusi Elkan membawa Indonesia menjuarai Piala AFF untuk kali pertama, setelah pada Sabtu (25/12/2021) memastikan tempat di laga final setelah menenggelankam tuan rumah Singapura denga skor 4-2.(GIB)
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...