CARITAU JAKARTA – Nilou akhirnya dirilis di Genshin Impact sebagai karakter Hydro bintang 5 mereka. Nilou adalah karakter multifungsi di mana pemain bisa membangun karakter tersebut sebagai DPS ataupun karakter support.
Sebagai karakter bintang 5 terbaru di Genshin Impact, Nilou punya kelebihan yaitu memiliki Hydro Vision. Ia adalah pengguna senjata pedang. Nilou juga merupakan karakter unik yang memiliki kemampuan untuk memanfaatkan reaksi bloom dengan baik, yang belum pernah dimiliki karakter-karakter sebelumnya.
Meskipun Hoyoverse memperkenalkan Nilou sebagai karakter support, Nilou juga dapat digunakan sebagai DPS, terutama apabila pemain memiliki party bloom yang biasanya anggota party-nya terdiri dari karakter Hydro dan Dendro.
Ada beberapa hal yang harus dicatat apabila pemain ingin membangun karakter ini. Pertama adalah Nilou hanya dapat bekerja dengan baik apabila pemain memiliki karakter Dendro, karena gaya permainan Nilou sangat terfokus pada elemental reaction. Kedua adalah skill set Nilou sangat bergantung kepada HP, jadi pemain harus menyiapkan artifact dengan Stat dan Sub Stat HP.
Nilou Passive Talent (Sangat Penting)
Nilou memiliki talent pasif yang membuat dirinya adalah karakter terbaik yang dapat memanfaatkan reaksi hyperbloom. Passive Talent pertamanya yaitu Court of Dancing Petals hanya dapat digunakan apabila pemain memiliki karakter Hydro dan Dendro dalam satu party.
Passive Talent kedua, Dreamy Dance of Aeon lebih terfokus kepada efek support untuk anggota party lainnya. Passive tersebut membuat anggota Party lainnya juga mendapatkan bonus damage apabila menggunakan reaksi Bloom.
Build Artifact Nilou
Nilou saat ini belum memiliki artifact yang spesifik, tidak seperti beberapa karakter lainnya. Untuk memaksimalkan potensi Nilou sebagai DPS, ada tiga jenis build yang bisa digunakan oleh pemain, antara Lain:
1. Glided Dreams (x4)
Build ini dapat digunakan apabila anggota party hanya terdiri dari karakter Hydro dan Dendro. Dengan artifact ini, Nilou dan karakter Dendro lainnya akan mendapatkan bonus stat attack sebesar 14 persen, dan anggota party Dendro lainnya akan mendapat bonus stat Elemental Mastery sebesar 50 poin.
2. Tenacity of Millelith (x2), Glided Dreams/Wanderer’s Troupe (x2)
Build ini terfokus kepada stat HP dan Elemental Mastery untuk memperkuat daya serang dan efektivitas reaksi elemental Nilou. Dengan ini, Nilou akan mendapat bonus HP dan Elemental Mastery untuk dirinya.
3. Tenacity of Millelith (x2), Hearth of Depth (x2)
Sama seperti build kedua, build ini sama-sama mengedepankan stat HP. Perbedaanya, stat Hydro Damage Bonus lah yang lebih dikedepankan di sini. Ini membuat Nilou memiliki bonus damage apabila sedang menggunakan elemen Hydro.
Untuk kepingan Artifact, pemain bisa fokus terhadap stat dan sub stat seperti berikut:
• Sands: HP (Sub Stats: HP%, Elemental Mastery, Energy Recharge)
• Circlet: HP (Sub Stats: HP%, Elemental Mastery, Energy Recharge)
• Goblet: HP (Sub Stats: HP%, Elemental Mastery, Energy Recharge)
Tidak seperti kebanyakan karakter DPS, Nilou tidak terlalu membutuhkan stat Crit Rate dan Crit Damage. Karena output damage yang dihasilkan apabila menggunakan artifact HP jauh lebih besar dibandingkan dengan Crit Damage.
Senjata/Weapon
1. Key of Khaj-Nisut (5 – Star Weapon)
Key of Khaj-Nisut adalah senjata bintang 5 utama Nilou yang juga baru dirilis di patch 3.1 ini. Pedang ini memiliki stat HP dimana akan sangat berguna bagi Nilou. Passive dari pedang ini juga sangat bersinergi dengan Nilou di mana dapat mengangkat stat HP hingga 88% dan juga dapat menaikan stat lainnya kepada anggota party.
2. Xiphos’ Moonlight (4 – Star Weapon)
Xiphos’ Moonlight juga merupakan senjata yang baru dirilis oleh Hoyoverse dan dapat digunakan untuk mengangkat stat Elemental Mastery, di mana sangat penting apabila pemain mengedepankan reaksi elemental sebagai sumber damage. Selain itu, passive pedang ini juga dapat mengkonversi Elemental Mastery menjadi Energy Recharge.
3. Favonius Sword ( 4 – Star Weapon)
Pedang ini sangat cocok untuk pemain yang mengedepankan Elemental Burst, tidak terkecuali Nilou. Pedang ini memiliki Stat Energy Recharge dan memiliki passive yang dapat membantu pengguna dan anggota party lainnya. (ZAS)
nilou genshin impact game genshin impact karakter genshin impact
Viral! Video Oknum Relawan Paslon Kotabaru 02 H Fa...
Cara Upgrade Skill Gaming dengan Samsung Galaxy A1...
Masuk Minggu Tenang, Pj Teguh Pastikan Jakarta Ber...
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...