CARITAU JAKARTA - Sebanyak 22 pengurus provinsi (Pengprov) Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) menyatakan dukungannya terhadap Ketua Umum Kadin Indonesia (Kadin) Arsjad Rasjid.
Dukungan tersebut dilakukan dengan mendaftarkan Arsjad Rasjid sebagai bakal calon Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Panahan Indonesia (PB Perpani) periode 2022-2026 di Sekretariat PB Perpani, Gedung PPK GBK, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (1/12/2022).
Baca Juga: Masa Kampanye Dimulai, TPN Ganjar-Mahfud: Sudah Waktunya Kerahkan Kekuatan
"Kami datang untuk mendaftarkan Pak Arsjad Rasjid untuk menjadi ketua umum PB Perpani, sekaligus membawa surat dukungan dari 22 Pengprov," kata Koordinator Pengprov Pendukung Arsjad Rasjid, Didi O Affandi, kepada anggota Tim Panitia Penjaringan dan Penyaringan Ketua Umum PB Perpani Periode 2022-2026, Defrizal Siregar dan Tuti Sumarni.
Berkas pendaftaran Arsjad beserta surat dukungan dari 22 Pengprov Perpani kemudian diserahkan oleh Ketum Perpani Kepri, Abdul Razak, dan langsung diverifikasi oleh Defrizal.
"Pendaftaran ditutup tanggal 7 Desember. Selama pendaftaran masih dibuka, berkas yang kurang dapat dilengkapi," kata Defrizal.
Ketua Pengprov Perpani Kalimantan Selatan, Gusti Iskandar, mengatakan, pihaknya memutuskan untuk mendukung Arsjad karena selama ini kepengurus Perpani provinsi lainnya tidak pernah menjalin komunikasi yang intens dengan PB Perpani.
Tak cuma itu, ditambahkan Gusti, kegiatan-kegiatan yang dilakukan Perpani di wilayah tidak pernah dikunjungi.
"Mudah-mudahan dengan kepemimpinan beliau ke depan, menjadi suatu kekuatan baru dan Perpani menjadi solid, dan insya Allah atlet-atlet panahan daerah dapat meraih prestasi di kejuaraan-kejuaraan internasional," katanya.
Adapun ke-22 Pengprov yang tercatat ikut mendaftarkan Arsjad di antaranya adalah Pengprov Perpani Lampung, Jambi, Bangka Bitung, Banten, Jawa Barat, Yogyakarta, Bengkulu, NTT, NTB, Sulawesi Tengah, Riau, Gorontalo, Maluku Utara, Sulawesi Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Bali dan Kepulauan Riau. (DID)
Baca Juga: Ingin Libatkan Banyak Anak Muda di Politik, Ganjar-Mahfud Bentuk Tim Pemenangan Muda
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024