CARITAU JAKARTA – Grup musik rock alternatif asal Jakarta, Satu Per Empat, merilis album terbaru mereka bertajuk "Lelucon Revivalis" yang diterbitkan bersama Berita Angkasa Records pada Jumat, (18/2/2022) lalu.
Album yang diberi nama 'Lelucon Revivalis' ini menjadi rangkuman cerita, proses, dan alur yang mereka tempuh sejak bermusik di bangku sekolah menengah atas hingga saat ini.
Beranggotakan Bismo Triastirtoaji (vokal), Audi Adrianto (gitaris), Levi Stanley (drum), dan Rigaskara (bass), grup itu menjadi medium nostalgia dan memori yang spesial dari Satu Per Empat.
"Waktu itu Riga mengidekan kayaknya kami butuh materi untuk bridging lah ke album kedua. Nah, salah satunya ya lagu-lagu di Lelucon Revivalis ini. Lagu-lagu zaman kami SMA yang mana dulu setiap manggung selalu dibawain dan andalan banget dulu sebelum ada materi di album perdana 'Pasca Falasi',” tutut Audi sang gitaris menceritakan kehadiran album itu dalam keterangan resmi yang diterima Caritau.
Album mini Lelucon Revivalis berisi empat lagu yang yakni ‘Blom 3x’, ‘Plaza’, ‘Raja’ dan ‘Rindu Rebah di Rumput Hijau’.
Keseluruhan liriknya ditulis oleh Bismo dan musiknya digarap oleh keempat personel.
Saat diminta menjelaskan tentang lagu salah satu single dalam album ini, ‘Rindu Rebah di Rumput Hijau’ menjadi favorit dari Bismo sebagai penulis lirik di album itu.
"Gue ngegambarin eskapisme itu seperti merindukan bisa rebahan di rumput hijau itu. Sesederhana itu," katanya.
Kini seluruh isi dari album 'Lelucon Revivalis' bisa didengarkan di beberapa layanan music streaming di Tanah Air seperti Spotify, Joox, Apple Music, Deezer, Resso, YouTube Music, dan Bandcamp.
Usai meluncurkan 'Lelucon Revivalis', Satu Per Empat bersiap menghadirkan album kedua mereka.
Sebelumnya, Satu Per Empat resmi terbentuk dan merilis single eksklusif ‘Plaza’ pada tahun 2015 oleh Rolling Stone Indonesia.
Selama tiga tahun akhirnya Satu Per Empat menjalani masa hiatus akibat kesibukan masing-masing personil.
Satu Per Empat kemudian merilis enam single pada medio 2019-2020, dan seluruhnya diambil dari album penuh perdana mereka "Pasca Falasi" yang dirilis pada Oktober 2020 via label Rekaman POTS. (RIO)
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024