CARITAU JAKARTA - Deputi I Bidang Pencegahan, Perlindungan, dan Deradikalisasi Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Mayjen TNI Nisan Setiadi mengunjungi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (28/3/2023).
Dalam kunjungan Nisan menyampaikan, pihaknya bakal menjamin keamanan di DKI Jakarta dari berbagai kemungkinan aksi teror.
Baca Juga: Uji Coba Makan Bergizi Gratis Gunakan Anggaran Operasional, Pengamat: Pj Gubernur DKI Bisa Dicontoh
Nisan mengatakan, pertemuannya dengan Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono membahas implementasi dari Peraturan kepala BNPT nomor 3 tahun 2020 terkait dengan objek vital dan fasilitas publik yang ada di DKI Jakarta.
"Nah kita sudah sepakat nanti akan memberikan bantuan kepada Pemda DKI unik mengasesmen, yang pertama ya Balai Kota, kantor-kantor, fasilitas publik, termasuk tempat hiburan dan hotel, artinya dari ancaman terorisme itu, khususnya yang ada di DKI," ujar Nisan di Balai Kota DKI Jakarta.
Pasalnya, kata Nisan, sebagai ibu kota negara tentunya banyak tempat di DKI Jakarta yang rawan jadi sasaran teror.
"Jadi, kita akan melakukan asesmen tempat-tempat fasilitas publik, objek vital strategis, maupun pusat keramaian supaya Jakarta aman, karena ini kan barometer," ujar Nisan.
Nisan menjelaskan asesmen yang bakal dilakukan pihaknya terhadap sejumlah objek vital di DKI Jakarta itu.
"Bagaimana mengantisipasi kita bekerja sama dengan aparat keamanan Polri, bagaimana tempat dan fasilitas itu memenuhi persyaratan standar minimal yang harus diadakan," tuturnya.
Selain objek vital, tempat ibadan hingga sejumlah agenda yang bakal digelar di Jakarta juga akan dipantau oleh BNPT.
Tak terkecuali Piala Dunia U-20 yang bila sesuai rencana akan digelar pada 22 Mei sampai 11 Juni 2023.
"Dalam waktu dekat kan untuk event FIFA U20 kita minggu ini akan mengasesmen stadion GBK yang akan dipakai Piala Dunia U-20, termasuk beberapa hotel yang akan ditempati mereka," ujar dia. (DID)
Baca Juga: Mitigasi Risiko Banjir di Tujuh Kecamatan, Jokowi Resmikan Stasiun Pompa Ancol Sentiong
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...