CARITAU SURABAYA – Membaiknya sektor bisnis, pariwisata dan perhotelan pascapandemi Covid-19 selama tiga tahun ini, mendorong PT Intiwhiz International menghadirkan Whiz Luxe Hotel Spazio di kawasan strategis bisnis di Surabaya barat, Jumat (5/5/2023).
Presiden Direktur PT Intiwhiz International Moedjianto S. Tjahjono mengatakan sektor pariwisata dan perhotelan terus menunjukan tren positif. Hal ini ditunjukkan dengan tingkat hunian jaringan hotel Intiwhiz sudah lebih baik dibandingkan tahun 2019.
Baca Juga: Karyawan Whiz Hotel Spazio Surabaya Suguhkan Parade Tari dan Tumpeng Kemerdekaan 7 Meter 9 Menu
“Saat ini menjadi momentum terbaik untuk kembali memperkuat jaringan bisnis perhotelan yang kami miliki serta untuk memenuhi beragam kebutuhan akomodasi masyarakat yang hendak berbisnis maupun berwisata lewat pengalaman menginap yang berkesan di Surabaya,” ujar Moedjianto kepada media di pool bar lantai 17, usia pembukaan hotel pada Jumat (5/5/2023).
Whiz Luxe Hotel Spazio menyediakan sebanyak 143 kamar berbagai tipe dengan konsep modern elegan. Selain menawarkan kenyamanan lebih, semua kamar dilengkapi dengan jendela lebar floor-to-ceiling yang memberikan penerangan alami ke dalam kamar sekaligus menyuguhkan panorama kota Pahlawan yang indah.
Menyasar segmen pasar yang berbeda dengan jaringan hotel-hotel Intiwhiz lainnya, Whiz Luxe Hotel Spazio menawarkan keunggulan dari sisi kualitas produk dan layanan. Whiz Luxe Hotel Spazio menyuguhkan ornamen warna hitam dan emas dengan konsep modern elegan.
“Kenyamanan dan kepuasan tamu menjadi prioritas utama yang dipertahankan. Para tamu Whiz Luxe Hotel Spazio dapat menikmati berbagai fasilitas seperti restoran, lounge, pool bar, spa dan sauna, fitness center serta infinity swimming pool,” kata General Manager Whiz Luxe Hotel Spazio Dodi Wijayanto.
Dodi mengatakan optimistik hotel ini akan menjadi salah satu pilihan favorit bagi para pebisnis dan wisatawan yang memerlukan penginapan di kota Surabaya.
Selain berada di lokasi yang stategis dan ideal, Whiz Luxe Hotel Spazio memiliki desain yang modern, elegan serta serta memberikan pengalaman kuliner dan layanan yang luar biasa bagi para tamu yang menginap.
“Sebagai hotel bisnis yang juga membidik pasar MICE (Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition), kami menyediakan empat ruang meeting dan satu ballroom dengan kapasitas hingga 700 orang untuk standing event. Ballroom kami dilengkapi dengan indoor videotron dan perlengkapan audio visual berteknologi terkini,” ujarnya.
Whiz Luxe Hotel Spazio juga menyediakan wedding chapel yang berada di lantai 17 dengan panorama 180 derajat. Ruangan ini dapat menjadi pilihan terbaik bagi para tamu yang ingin menggelar acara pernikahan ataupun kegiatan lainnya.
Mengutamakan kenyamanan dan kualitas tidur yang baik untuk seluruh tamu, setiap kamar di Whiz Luxe Hotel Spazio dilengkapi body pillow agar tamu mendapatkan posisi tidur yang lebih nyaman karena menyesuaikan dengan lekuk tubuh.
Fasilitas di kamar lainnya adalah smart TV yang menampilkan beragam hiburan, mesin pembuat kopi otomatis di kamar tipe Suite dan Luxury Suite serta akses Wifi gratis.
“Hotel ini juga ramah bagi penyandang disabilitas karena dilengkapi dengan sejumlah kamar dan fasilitas untuk tamu berkebutuhan khusus,” ungkap Dodi.
Sebagai rangkaian dari pembukaan hotel, Whiz Luxe Hotel Spazio Surabaya menawarkan promosi harga spesial bagi tamu yang memesan kamar selama periode pembukaan.
“Tamu dapat memesan kamar mulai harga Rp 750,000 nett per malam termasuk santap pagi dengan sajian menu internasional di Giri Raos Restaurant,” kata Dodi. (HAP)
Baca Juga: Intiland Tawarkan Konsep Baru Private Office di Spazio Tower Surabaya Barat
pebisnis dan wisatawan whiz luxe hotel spazio surabaya elegan modern
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...