CARITAU JAKARTA - Penyanyi muda Ry Hyori Dermawan namanya tak asing di blantika musik tanah air. Bahkan Ry Hyori disebut-sebut sebagai menerus Diva musik Tanah Air, seperti Krisdayanti (KD), Anggun Cipta Sasmi dan Agnes Monica (Agnes Mo).
Remaja yang baru menginjak usia 12 tahun itu telah memiliki segudang prestasi di bidang tarik suara, baik di dalam negeri maupun mancanegara. Selain di Jakarta, Bandung dan Bali, Ry Hyori pernah menjuarai festival nyanyi di Malaysia, Canada maupun Los Angeles (Amerika Serikat). Meski masih muda, namun kemampuannya dalam berbahasa Inggris, tak perlu diragukan lagi.
Tak cuma ciamik dalam urusan di bidang vokal saja, Ry Hyori juga mahir memainkan alat musik drumm, gitar dan piano. Belum lagi dengan tambahan gelar sebagai Putri Anak Indonesia yang diraih pada tahun 2023 lalu. Karenanya, tak salah jika didapuk sebagai artis serba bisa dengan multitalentanya.
Seiring dengan apa yang sudah digapainya selama ini, Ry Hyori merasa belumlah cukup. Yakni untuk terus berkreasi, tentu saja dengan melahirkan karya atau single lagu yang sekaligus sebagai pembuktian kalau dirinya ingin lebih serius dan profesional dijagad musik Indonesia serta jalur rekaman.
“Selama ini, saya muncul lewat proses. Dari ajang festival nyanyi lebih dulu, baru kemudian menjajal dunia rekaman. Kesemua itu karena dapat dukungan keluarga, terutama dari Papa dan Mama,” ucap putri dari keluarga pasangan Charles Dermawan dan Mesen Yulianti tersebut.
Dalam kesempatan merilis single lagu terbarunya yang bertajuk ‘Bintang‘ karya dari Haris The Brothers di New Gajah Mada Plaza, Jakarta Pusat pada Minggu (3/3/0224) sore, Ry Hyori didukung oleh banyak pihak. Baik itu dari rekan-rekannya maupun founder ajang Putri Anak dan Remaja Indonesia (PARI), pencipta lagu, guru kepribadian serta banyak lagi.
Disebutkan bahwa lagu ‘Bintang‘ yang dilantunkan lewat jalur rekaman, yakni bertemakan untuk menginspirasi dan sekaligus menggugah semangat generasi muda/remaja seangkatannya. Bahkan, menurut Ry Hyori, dirinya merasa bersyukur sekali mendapatkan lagu sebagus itu. Apalagi melalui lagu ‘Bintang‘, diharapkan dapat memberikan inspirasi generasi muda pada umumnya.
“Pokoknya, lagunya enak banget untuk dinyanyikan maupun didengarkan. Mohon dukungan dari semuanya," kata Ry Hyori saat acara launching lagu di New Gajahmada Plaza, Jl Gajahmada, Jakarta Pusat, Minggu (3/3/2024) sore.
Masih dalam acara peluncuran lagu yang berlokasi di Main Atrium Gajah Mada tersebut, turut dihadiri anggota The Big Give dari Putri Anak Indonesia 2023, Putri Batik Cilik serta lainnya. Termasuk Dery Dahlan selaku founder Putri Anak dan Remaja Indonesia (PARI), Sri Sintawati selaku Regional Direct PARI Jakarta, guru nyanyi Indra Azis maupun lainnya. Penampilan atau peragaan busana dari anggota keluarga besar alumni PARI 2023, hiburan musik dan permainan, ikut menyemarakkan suasana.
Dikomentari Dery Dahlan bahwa dirinya juga merasa yakin bahwa lagu yang dibawakan oleh Ry Hyori bakal bersinar di blantika musik. “Lagunya bagus banget dan Ry Hyori tampak confindent membawakan lagu tersebut. Saya selalu memotivasi kepada anak-anak, jangan cuma terobsesi menjadi pemenang. Tetapi jadilah bintang,” ucap Dery.
Sedangkan Sintawati yang juga dosen UPI YAI menambahkan sudah sepatutnya Jakarta bangga terhadap Ry Hyori yang merupakan anak luar biasa multi talenta. “Belum lagi bahwa anaknya cantik, pintar, punya suara emas, public speeking-nya bagus. Jadi, Ry Hyori adalah calon bintang sesungguhnya,” tegas pendiri rumah konseling Nirmala.
Jangan heran jika seremonial launching yang dikemas dengan apik dan terkesan mewah oleh panitia, menarik perhatian para pengunjung untuk ikut menikmati acara tersebut. Saat mereka melihat sosok Ry Hyori yang berwajah oriental dengan berkulit putih bersih, murah senyum serta bersuara merdu -membuat sejumlah pengunjung nyeletuk bahwa bocah ini bakal menjadi penerus penyanyi kelas internasional Agnes Mo.
“Tak salah kalau disebut bahwa penampilan Ry Hyori yang baru menanjak remaja, mengingatkan kita pada Agnes Monika. Kala itu Agnes kecil, juga sering nyanyi di mall. Penampilannya sangat mirip. Centil-centilnya juga mirip. Semoga Ry Hyori bisa mengikuti jejaknya menjadi penyanyi terkenal. Jadi, dia pantas jadi the next Agnes Mo,” kata wanita tengah baya itu dibenarkan sejumlah orang lainnya.
Sementara itu sebelumnya sejumlah rekannya dari Putri Anak Indonesia, menyebutkan bahwa sosok Ry Hyori sangat humble (rendah hati-red). Tapi, talentannya sangat kuat. Baik di dunia tarik suara maupun model. Karena itulah, mereka juga ikut mendoakan kelak bisa jadi bintang top Indonesia. Baik di kancah musik maupun model profesional yang bisa lebih membawa nama baik Indonesia di manca negara.
Begitu pula apa yang dikatakan Haris The Brothers, pencipta lagu ‘Bintang‘ yang dibawakan Ry Hyori. Sangat layak Ry Hyori meraih atau banjir pujian. Berkeyakinan lagunya itu bisa hits di pasaran. Hal senada juga diutarakan founder Putri Anak dan Remaja Indonesia (PARI), Dery Dahlan.
Berani menyebut bahwa sosok Ry Hyori, sangat berbeda dari kebanyakan anak dan remaja Indonesia lainnya. “Semoga kemunculannya juga bisa memberikan inspirasi positif bagi anak-anak dan remaja di Indonesia secara umum. Kami tentu bangga melihat karya dan kreasi Ry Hyori selama ini,” kata Dery Dahlan, memberikan pujian.
Sementara itu Mesen Yulianti, sang Mama dari Ry Hyori, mengaku bagai mendapat anugerah yang luar biasa dari Tuhan. “Doanya minta agar Ry Hyori jadi anak yang sukses. Dan, ternyata Tuhan memberikan yang sangat luar biasa, tentu dalam banyak hal. Kami bangga, apalagi kelak bisa membawa nama baik Indonesia di kancah internasional untuk pentas nyanyi dan model,” kata Mesen yang didampingi suaminya, Charles Dermawan. (DID)
ry hyori rilis single baru penyanyi multitalent haris the brother
Cara Upgrade Skill Gaming dengan Samsung Galaxy A1...
Masuk Minggu Tenang, Pj Teguh Pastikan Jakarta Ber...
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...