CARITAU JAKARTA – Ketua Umum Konfederasi Nasional Relawan Anies (KoReAn), Muhammad Ramli Rahim bertemu dengan Anies Baswedan di Lebak Bulus, Kamis (13/10/2022).
Muhammad Ramli menemui Anies Baswedan di kediamannya untuk menyampaikan panggilan rakyat Indonesia untuk Anies.
Baca Juga: Hadiri Debat KPK, Mahfud Md Tampil Muda Kenakan Jaket Bomber
Ia mengungkapkan, tugas Anies Baswedan di Jakarta segera berakhir, 17 Oktober 2022 Anies Baswedan resmi bukan lagi Gubernur DKI Jakarta.
Tentu saja, menurut Ramli, soal capaian dan prestasi Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta tak perlu diragukan lagi, nyaris tak ada gubernur atau bupati di seluruh Indonesia baik saat ini maupun sebelum Anies menjabat yang mampu mewujudkan janji.
"Indonesia memanggil Anies Baswedan sudah muncul di mana-mana dan akan semakin banyak di tanggal 16 Oktober 2022 saat Anies Baswedan mengakhiri masa jabatan," jelasnya.
Baca juga : Garansi Politik Dibalik Mantapnya Paloh 'Endorse' Anies Capres 2024, Benarkah Penggaransinya Jusuf Kalla?
Dalam pertemuan tersebut, Ramli melaporkan keberadaan 37 simpul relawan yang kemudian berafiliasi membentuk Konfederasi Nasional Relawan Anies yang disingkat KoReAn.
"Anies yang sudah menyatakan kesediaannya dicalonkan sebagai Presiden Republik Indonesia tahun 2024 meminta relawan bisa berkoordinasi dengan baik, bahu membahu dalam segala keterbatasan dan terus menjaga ritme gerakan yang masih panjang. Relawan yang terus menerus tumbuh dan bertambah akan menjadi kekuatan besar dalam memenangkan Pilpres 2024," katanya.
Semangat kerelawanan memang bukan barang baru, kata dia, bangsa ini disatukan dalam semangat kerelawanan.
"Bangsa ini dimerdekakan dalam semangat kerelawanan dan awal bangsa ini dibangun juga dalam semangat kerelawanan," tandasnya.
Baca juga : Tak Penuhi Janji dan Program Lima Tahun Menjabat, PDIP Sebut Anies 'Gubernur 0%
Diketahui, Simpul Relawan yang 37 itu adalah Jaringan Nasional Milenial Anies (Jarnas Mileanies), Relawan Anies Baswedan Bagian Timur Indonesia (Relabatin), Relawan Sumatera Utara Persatuan Pengamal Tarekat Islam (Relasumut PPTI).
Kemudian Forum Masyarakat Rantau Sahabat Anies (FORMARASA), Ajatappareng Militan Anies (AMANA), Relawan Anies Alumni Universitas Hasanuddin (RELAUNHAS), Relawan Borneo Bersama Anies (ReBoBA), Relawan Sumut Aceh Militan Anies (RELASAMAN).
Relawan Anies Kepulauan Maluku (RELAKAMU), Relawan Anies Baswedan Taiwan (RELATA), Relawan Petani Anies (RELATANI), Relawan Pengusaha Anies (RELAPENA), Sulawesi Relawan Anies (SUARA), Relawan Anies Sumatera (RAS), Relawan Perempuan Anies (RELAS), Relawan Tenaga Kesehatan Anies (RELANAKES).
Baca juga : Tanggapi Sindiran Hasto ke Nasdem, Bestari: Sikap Politik Rendahan
Relawan Anies Nusantara (RELANUSA), Relawan Anies Alumni SGO (RELASGO), Honorer Relawan Anies (Hore Anies), Buruh Berjuang Bersama Anies (BuJuBer Anies), Relawan Anies Hijau Hitam, Olahragawan Militan Anies (OMAn), Relawan Anis Jaringan Nelayan (RELAJALA), Gerakan Pendidik Pendukung Anies (GRAPENA).
Relawan Papua Anies (RePAnies), Mileanial Banten Anies Presiden (MILEABANAP), Angkatan Muda Lampung Raya Anies Baswedan (AMPURA), Relawan Anies Sulsel Adil Sejahtera (RELAS ASA), Relawan Anies Baswedan Jawa Barat (RELAJABAR), Relawan Anies Baswedan Jogja (RELAJO), Relawan Anies Baswedan Jaw Timur (RELAJATIM).
Serta Relawan Anies Baswedan Jawa Tengah (RELAJATENG), Relawan Anies Baswedan Madura (RELAMADU), Relawan Anies Pensiunan Kepsek (RELAPASEK), Relawan Betawi Anies (RELABETA), Wija To Luwu Militan Anies dan Sahabat Bung Anies (SBA). (KEK)
Baca Juga: Kampanye di Barru dan Bone, Jadwal Anies Baswedan Selama di Sulsel
pemilu 2024 pilpres 2024 capres 2024 relawan anies anies baswedan nasdem pdip
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...
GKJ Pererat Hubungan dengan Warga Melalui Jumat Be...
Demi Kepentingan Kaum Betawi, RK dan Eki Pitung Se...